Find Us On Social Media :

Tak Hanya Bikin Kulit Lebih Kencang, Inilah yang Akan Terjadi pada Tubuh Jika Kamu Berhenti Mengonsumsi Kopi!

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 21 Mei 2021 | 15:36 WIB

Jangan ragu untuk berhenti mengonsumsi kopi. Sebab, ada beberapa efek positif yang bisa kamu rasakan!

Kualitas tidur meningkat

Sudah menjadi rahasia umum bahwa salah satu efek samping minum kopi adalah kamu akan terjaga karena adanya peningkatan energi.

Nah, jika kamu berhenti minum kopi, kualitas tidur kamu di malam hari pun akan meningkat karena kamu akan lebih mudah tidur.

 

Tubuh menyerap vitamin dan mineral lebih banyak

Menurut seorang konsultan gizi, Lauren Minchen, peneliti menemukan bahwa kafein pada kopi dapat memblokir penyerapan beberapa vitamin dan mineral.

Sebut saja vitamin B, kalsium, zat besi, magnesium, zinc, tembaga, mangan.

Dengan berhenti minum kopi, tubuh pun akan dapat menyerap vitamin dan mineral tersebut dengan lebih baik.

Baca Juga: Kupas Tuntas Aturan Minum Kopi Saat Menyusui, Tenang Masih Boleh Kok Asal Tahu Hal Ini!

 

Tekanan darah akan menurun

Kafein dalam kopi sering dianggap menjadi penyebab tekanan darah meningkat pada pasien hipertensi.

Bahkan, kafein juga dapat memblokir hormon yang membantu melebarkan arteri.

Dengan begitu, bagi penderita hipertensi, berhenti mengonsumsi kopi bisa menjadi keputusan yang tepat.

 

Kulit akan lebih kencang

Demi mengencangkan kulit, salah satu yang perlu kamu lakukan adalah dengan berhenti mengonsumsi kopi.

Hal ini lantaran kafein dapat memperlambat laju produksi kolagen dalam tubuh sehingga kuliat akan tampak keriput, kusam, dan kendur.

Lagi-lagi, mengurangi atau bahkan menghentikan konsumsi kopi dapat bermanfaat karena dapat mencegah penurunan produksi kolagen dan memperbaiki kulit.

Baca Juga: Penting saat Pandemi, Kopi Terbukti Berkhasiat Tingkatkan Imun Tubuh!

(*)