Find Us On Social Media :

Arsy Hermansyah, Gempi, Hingga Rafathar Lulus TK, Simak Persiapan Anak Masuk SD yang Harus Diperhatikan Orangtua

By Ragillita Desyaningrum, Minggu, 20 Juni 2021 | 17:04 WIB

Sejumlah anak artis mulai dari Arsy Hermansyah, Gempi, hingga Rafathar telah lulus TK dan siap masuk SD.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Sejumlah anak artis seperti Arsy Hermansyah, Gempi, dan Rafathar dikabarkan telah lulus TK dan siap masuk SD.

Ini terlihat dari unggahan Ashanty dan Anang Hermansyah sebagai orangtua dari Arsy Hermansyah, Gading Marten dan Gisel sebagai orangtua Gempi, serta Nagita Slavina dan Raffi Ahmad sebagai orangtua dari Rafathar.

Selain mengunggah momen kelulusan, Gading Marten, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad juga menuliskan harapan untuk putra dan putrinya.

“Makin pinter, makin hebat anakku sayang,” tulis Gading yang dikutip dari Instagram @gadiiing.

“Selamat jadi anak SD Rafathar Malik Ahmad. Tambah soleh, tambah pinter, tambah sabar, tambah berkah dan selalu dalam lindungan Allah,” tulis Nagita di Instagram @raffinagita1717.

Setelah mengenyam pendidikan di Taman Kanak-kanak atau TK, anak akan menempuh jenjang yang lebih tinggi di bangku Sekolah Dasar (SD).

Namun, penting untuk diketahui orangtua bahwa pola belajar di SD sudah tidak sama lagi dengan di TK.

 Baca Juga: Rinni Wulandari Mengaku Super Galau Memilih Sekolah Anak saat Pandemi, Catat Tipsnya Berikut Ini!

Melansir Nakita.id, selain kemampuan akademis, ada beberapa kemampuan yang harus dimiliki anak sebelum masuk SD.

Di antaranya adalah kemampuan motorik halus dan kasar, kemampuan kognitif, dan kemampuan sosial emosional.

Selain itu, ada juga beberapa hal yang harus diperhatikan orangtua untuk persiapan anak masuk SD sebagaimana yang dikutip dari laman Kemendikbud via Kompas.com.