Find Us On Social Media :

Rampung Syuting Bareng Song Hye Kyo, Jang Ki Yong Siap Berangkat Wajib Militer Bulan Depan

By Mia Della Vita, Senin, 26 Juli 2021 | 18:31 WIB

Jang Ki Yong

Laporan Wartawan Grid.ID, Mia Della Vita

Grid.ID- Penggemar siap bersedih karena tidak akan melihat aktor Jang Ki Yong selama dua tahun ke depan. 

Pasalnya, Jang Ki Yong akan menjalani wajib militer pada Agustus mendatang.

Hal itu disampaikan oleh agensi Jang Ji Yong, YG Entertainment, Senin (26/7/2021).

Mengutip Kstarlive, Jang Ki Yong akan terdaftar sebagai tentara aktif pada 23 Agustus 2021.

Itu artinya, selepas merampungkan syuting drama 'Now, We Are Breaking Up', ia langsung masuk wajib militer.

Kemungkinan besar Jang Ki Yong tidak dapat ikut mempromosikan drama tersebut.

Drama yang juga dibintangi Song Hye Kyo itu rencanakan akan tayang pada akhir tahun ini.

Baca Juga: Hyeri Tak Kuasa Tahan Tangis di Hari Syuting Terakhir 'My Roommate is Gumiho', Sikap Perhatian Jang Ki Yong Justru Sukses Bikin Penggemar Baper