Find Us On Social Media :

Akhirnya Terbongkar! Ini Dia Resep Kentang Goreng Renyah Seperti di Restoran Cepat Saji, Ternyata Ada Adonan Rahasia

By Ragillita Desyaningrum, Senin, 6 September 2021 | 17:00 WIB

Resep kentang goreng renyah ala restoran fast food kesukaan semua orang akhirnya terungkap. Kini kamu bisa bikin sendiri di rumah.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.IDKentang goreng atau French fries adalah salah satu menu favorit yang disajikan di restoran cepat saji.

Menu favorit ini disukai banyak orang karena bisa dijadikan sebagai camilan saat santai di siang hari.

Tak jarang, banyak orang yang berusaha untuk membuat kentang goreng renyah seperti ini di rumah tapi selalu gagal.

Bukan hanya rasanya yang kurang enak, kentang goreng yang kita buat seringkali melempem saat dingin.

Kalau sudah begini, lagi-lagi kita harus pergi ke restoran fast food atau memesan makanan lewat layanan delivery untuk menikmati kentang goreng yang diiidamkan.

Nah, sekarang jangan khawatir lagi, karena resep rahasia kentang goreng renyah ala restoran fast food sudah terbongkar.

Berikut resep kentang goreng ala restoran cepat saji yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com

Baca Juga: Selama Ini Salah Kaprah! Dari Susu hingga Kentang, Ternyata 5 Makanan Ini Dilarang Keras Disimpan dalam Freezer Atau Kamu Bakal Menyesal

Bahan-bahan yang diperlukan:

- Kentang ukuran besar

- Es batu

- Kaldu sapi

- Susu kedelai

- Corn syrup

- Soda kue

- Minyak untuk menggoreng

 Baca Juga: Selama Ini Salah Kaprah, Ternyata 4 Cara Berikut yang Bisa Mencegah Kentang Menghitam Usai Dikupas, Dijamin Tetap Segar!

Cara membuat:

1. Buat adonan dengan mencampurkan ees batu, kaldu sapi, susu kedelai, corn syrup dan soda kue ke dalam satu mangkuk.

2. Kupas kentang yang ukurannya besar, cuci bersih lalu potong-potong dengan bentuk memanjang seperti french fries di restoran fast food.

3. Masukkan kentang yang telah dipotong ke dalam adonan kaldu yang sudah dibuat lalu simpan mangkuk berisi kentang dan kaldu di dalam kulkas selama 5 menit.

4. Selanjutnya siapkan minyak secukupnya di dalam wajan, pastikan kentang goreng yang akan digoreng tenggelam di dalam minyak.

5. Panaskan minyak hingga 200 derajat celcius, lalu goreng kentang tersebut selama 3 menit.

6. Setelah itu tiriskan kentang dan beri taburan garam agar terasa lebih gurih.

 Baca Juga: Yuk Bikin Kering Kentang Sendiri di Rumah, Pakai Trik ala Pedagang ini Supaya Tetap Renyah Meski Disimpan Lama!

Nah, itu dia resep kentang goreng renyah ala restoran fast food yang bisa kamu coba di rumah.

Penting untuk diingat bahwa walaupun rasanya enak, mengonsumsi french fries terlalu sering tidak dianjurkan.

Seperti yang diwartakan TribunJambi.com, ada dampak negatif mengonsumsi kentang goreng bagi kesehatan.

Di antaranya adalah memicu kolesterol dan kenaikan berat badan yang berujung pada obesitas.

Obesitas sendiri lebih berisiko terkena berbagai penyakit kronis seperti penyakit jantung, diabetes, dan lain-lainnya. (*)