Find Us On Social Media :

Sutopo Pernah Rekomendasikan Makan Ini Pada Ani Yudhoyono Usai Kemoterapi, Ternyata Ikan ini Juga Jadi Menu Sahur Favorit Joko Widodo!

By Rissa Indrasty, Minggu, 3 Oktober 2021 | 15:00 WIB

Ani Yudhoyono disarankan makan ikan gabus oleh Sutopo.

"Semoga Ibu cepat sembuh dan bisa berkumpul kembali dengan keluarga. Semangat ya Bu Ani SBY," pungkas Sutopo.

Selain bergizi dan memiliki banyak manfaat untuk menunjang kesehatan, ternyata kelezatan ikan gabus membuatnya menjadi makanan favorit Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Presiden Joko Widodo rupanya tidak neko-neko dalam memilih menu santap sahurnya bersama sang istri, Iriana dan anak-anaknya.

Dikutip Grid.ID melalui Kompas.com, Sabtu (2/10/2021), cukup dengan ikan gabus dan ayam goreng, orang nomor satu negeri ini merasa sudah cukup kenyang.

"Saya sahurnya jam setengah empat. Cuma pakai ayam sama ikan apa tuh, ikan gabus ya," cerita Jokowi kepada wartawan usai acara buka bersama dengan anak yatim di Istana Negara, Jakarta, Kamis (18/6/2015).

Ketika itu, Jokowi tengah mengantre bakso bersama puluhan anak yatim lainnya.

Wartawan yang juga tengah mencari makan untuk berbuka pun dibuat terkejut dengan keberadaan Jokowi yang sudah siap dengan mangkuk dan sendok berdiri di antara para bocah.

Baca Juga: Geger! Ternyata Ikan Gabus yang Murah Meriah Bisa Dijadikan Obat untuk Berbagai Penyakit Termasuk Covid-19, Ahli Ungkap Kandungan Penting di Dalamnya