Find Us On Social Media :

Anti Minder sama Dapur Tetangga! Pantat Wajan yang Hitam Legam Ternyata Bisa Jadi Mulus seperti Baru dengan Bahan Dapur ini, Kok Bisa?

By None, Kamis, 18 November 2021 | 14:35 WIB

Dijamin Tak Perlu Keluar Uang demi Beli Baru Lagi, Ternyata Pantat Panci yang Hitam Legam Bisa Diatasi dengan Bahan Dapur ini, Simak Caranya!

Grid.ID - Sering digunakan memang sering membuat pantat wajan menjadi hitam legam tak enak dipandang mata.Namun jangan merasa minder sampai nekat beli baru hanya karena pantat wajan jadi hitam legam.Ternyata ada cara khusus untuk membuat pantat wajan yang hitam legam menjadi bersih mulus seperti baru, nyatanya dengan cuma modal bahan dapur itu bisa dilakukan dengan mudah.Ibu-ibu di dapur mungkin sering bermasalah dengan peralatan dapur.Salah satunya adalah wajan.Wajan biasanya punya beberapa masalah.Pantat wajan yang menghitam menjadi masalah bagi ibu-ibu rumah tangga.

Baca Juga: Waspada! Gak Semua Alat Masak Bisa Dicuci Pakai Sabun Cuci Piring, Emak-emak Harus Nyimak kalau Gak Mau Menyesal

Bagaimana tidak, selain mengganggu penampilan, kerak ini juga menghambat panas.Akhirnya wajan akan panas lebih lama.Hal ini akan sangat mengganggu ketika memasak.Tapi tenang, cukup gunakan bahan dapur ini, pantat wajan bisa kinclong tanpa digosok!Baking Soda

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Cukup Pakai Bahan-bahan Dapur Ini, Panci dan Wajan Gosong Hingga Berkerak Langsung Kinclong

Anda pasti punya persediaan baking soda di rumah.Baking soda terkenal sebagai bahan yang sangat multifungsi.Bahan ini juga ternyata bisa membersihkan pantat wajan yang sudah hitam lho!Caranya juga sangat mudah sekali.Anda hanya perlu memerlukan air dan baking soda.Masukkan air mendidih ke dalam panci atau wajan yang gosong.Tambahkan satu sendok bubuk baking soda.

Baca Juga: Tolong Jangan Asal-asalan Lagi, Begini Cara Membersihkan Wajan Keramik yang Tepat, Dijamin Tahan Lama!

Rendam selama 15 menit sampai semalaman.Hal ini tergantung tebal atau kerasnya kerak gosong.Kemudian, buang air dan cuci hingga bersih.Dijamin noda akan rontok tanpa perlu menggosok!Ajaib sekali bukan?Beras dan Irisan LemonBahan alami lain yang dapat mengatasi pantat wajan gosong adalah beras dan lemon.Untuk membersihkan kerak bagian dalam panci, masukkan segenggam beras dan irisan jeruk lemon yang cukup banyak ke dalam panci.

Baca Juga: Jangan Pakai Emosi Lagi! Membersihkan Wajan Berkerak Setelah Masak Daging Ternyata Mudah Kok, Cuman Butuh Dua Bahan SajaTambahkan sedikit air hangat.Biarkan campuran tersebut beberapa saat.Setelah itu guncang-guncangkan panci.Kerak akan berjatuhan sedikit demi sedikit.Tentunya hal ini sangat mudah dan tidak menggunakan tenaga sama sekali.Anda bisa mempraktikkannya dengan mudah di rumah.CukaUntuk membersihkan bagian bawah panci dan penggorengan yang gosong, cukup ambil secangkir cuka makan.

Baca Juga: Cara Merawat Panci dan Wajan Stainless Steel Agar Tidak Mudah Berkarat, Mencucinya Juga Pakai Aturan loh!

Tambahkan dengan beberapa sendok makan baking soda tergantung besarnya noda gosong.Setelah itu beri sedikit air.Untuk menggosoknya, pakailah spons bertekstur kasar.Dijamin kerak rontok seketika!Selain itu, Anda bisa mengkombinasikannya dengan garam.Caranya, isi air ke dalam panci.Masukkan garam dan cuka.

Baca Juga: Malas Masak Telur Ceplok Gegara Sering Nempel di Wajan? Coba Lakukan 4 Trik Ini, Dijamin Penggorengan Aman!Lalu rebuslah air dan campuran garam-cuka tersebut hingga mendidih.Setelah airnya dingin, cuci panci seperti biasa.Kerak gosongnya akan lebih mudah diangkat.Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.com dengan judul

Jangan Buru-buru Beli! Pantat Wajan yang Hitam Legam Bisa Kinclong Tanpa Digosok Hanya dengan Bahan Dapur Ini, Ibu-ibu Wajib Catat

 (*)