Find Us On Social Media :

Gampang dan Kaya Nutrisi, Ini Resep Bubur Soto Daging untuk MPASI ala Audi Marissa, Mamah Muda Wajib Simak Nih!

By Devi Agustiana, Minggu, 2 Januari 2022 | 20:05 WIB

Tiru resep bubur soto daging untuk MPASI ala Audi Marissa, yuk!

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Sebagai seorang ibu, Audi Marissa tentu ingin memberikan yang terbaik bagi putranya.

Apalagi sekarang anak Audi Marissa dan Anthony Xie sudah berusia delapan bulan, artinya mulai mengonsumsi makanan pendamping ASI atau MPASI.

Melalui media sosial, Audi Marissa sering membagikan berbagai resep MPASI yang diolahnya sendiri.

Pada Minggu (2/1/2022), wanita berusia 26 tahun itu membagikan resep bubur soto daging.

Nah, jika kamu juga sedang mencari inspirasi resep untuk MPASI, menu ala Audi Marissa ini bisa diikuti.

Berikut Grid.ID rangkum resep bubur soto daging untuk MPASI ala Audi Marissa.

Baca Juga: Usia Koreksinya Masih 5 Bulan, Anak Audi Marissa Sudah Diberikan MPASI, Ibu Milenial Harus Tahu Ternyata MPASI Bisa Dimulai Jika Bayi Menunjukkan Tanda Ini

Bahan-bahan:

3 sdm beras (cuci bersih)

90 gr dagings api

1 butir telur ayam

1 lembar daun dalam

1 lembar daun jeruk

1 batang serai (ambil putihnya dan memarkan)

½ seledri (cincang)

1 batang bawang prei (ambil putihnya, potong 2 cm)

Sejumput garam

50 ml santan kental

500 ml air

1 sdm minyak untuk menumis

 Baca Juga: Bikin Nyawa Anak Terancam, Kacang Panjang Ternyata Tidak Boleh Sembarangan Dicampur dengan MPASI Bayi, Kalau Masih Nekat Pasti Nyesel!

Bumbu halus:

4 siung bawang merah

2 siung bawang putih

1 butir kemiri

½ cm jahe

½ cm lengkuas

1 cm kunyit

Baca Juga: Bikin Semua Orangtua Kegirangan, Mencampurkan Daun Bawang pada MPASI Bayi Bisa Berikan Manfaat Luar Biasa, Nggak Bakal Nyangka!

Cara membuat:

Masak beras sampai menjadi bubur, lalu sisihkan.

Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus dan bumbu pelengkap sampai harum dan matang.

Setelah itu, masukkan daging, seledri, bawang prei, dan air. Aduk-aduk sampai matang, ya.

Kemudian, masukkan telur dan santan. Apabila sudah mendidih, bisa masukkan garam secukupnya.

Aduk-aduk sampai rata, lalu ambil bumbu pelengkap seperti daun salam, daun jeruk, dan bawang prei sebelum dihaluskan.

Terakhir, masukkan bubur yang sudah matang, lalu langsung haluskan dengan blender.

Nah, bubur soto daging ala Audi Marissa sudah jadi.

 

(*)