Find Us On Social Media :

'Segera Lakukan Klarifikasi!' Bupati Lumajang Langsung Beri Peringatan pada Pria yang Viral Lantaran Aksinya Menendang Sesajen di Lokasi Erupsi Gunung Semeru

By Rizqy Rhama Zuniar, Senin, 10 Januari 2022 | 15:09 WIB

Pria tendang sesajen di Gunung Semeru, cr

Selain itu, Thoriq juga meminta memberi peringatan pada pria tersebut.

Ia meminta kepada pria tersebut untuk menjelaskan motif dan tujuannya menendang sesajen di lokasi erupsi Gunung Semeru.

"Segera melakukan klarifikasi supaya ini tidak mengganggu kami yang saat ini damai," kata Thoriq yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com, Senin (10/1/2022).

Di sisi lain, Thoriq juga sangat menyesalkan tindakan pria yang menendang sesajen di Gunung Semeru tersebut.

Menurutnya, perbuatan pria tersebut intoleran dan tidak menghormati kepercayaan orang lain.

Ia pun berani memastikan bahwa pria tersebut merupakan orang luar, karena ia yakin warga Lumajang hidup saling bertoleransi, baik agama maupun budaya.

(*)