Find Us On Social Media :

Puasa Ramadan 2022 Malah Tambah Langsing Bak ABG, Yuk Cobain Menu Sehat untuk Sahur ala Cynthia Lamusu!

By Ragillita Desyaningrum, Jumat, 8 April 2022 | 18:38 WIB

Cynthia Lamusu membagikan ragam menu sehat untuk sahur di bulan Ramadan 2022 yang sehat dan lezat.

Laporan Wartawan Grid.ID, Ragillita Desyaningrum

Grid.ID – Ada banyak inspirasi menu sehat untuk sahur ala artis, salah satunya Cynthia Lamusu.

Istri Surya Saputra ini belakangan memang sedang getol menurunkan berat badannya.

Perjuangannya pun tidak sia-sia karena berat badan Cynthia Lamusu berhasil turun hingga 22 kilogram.

Tak mengherankan lagi jika penyanyi berusia 43 tahun ini kini tampil langsing seperti ABG.

Nah, di bulan Ramadan 2022 ini, Cynthia Lamusu juga tetap memperhatikan asupannya, terutama saat sahur.

Asupan yang tepat saat sahur pun sangat penting untuk mempersiapkan tubuh sebelum beraktivitas di bulan puasa.

Penasaran dengan menu sahur ala Cynthia Lamusu yang sehat dan bisa menurunkan berat badan?

Berikut beberapa contoh menu sehat untuk sahur ala Cynthia Lamusu yang dibagikan di Instagram @cynthia_lamusu.

 Baca Juga: Ada Kolak Hingga Bakwan dari Oatmeal, Ini Dia Ragam Menu Buka Puasa Pertama Artis di Bulan Ramadan 2022 yang Bisa Jadi Inspirasi

Menu pertama:

- Nasi merah sekitar 5 sdm

Mengonsumsi nasi merah untuk sahur sangat baik dibandingkan nasi putih karena dapat membuat kita merasa kenyang lebih lama.

- Satu mangkuk kecil sayur asem

Sedangkan sayur asem yang terdiri dari beragam sayuran ini tak kalah bergizi karena mengandung protein, lemak, karbohidrat, zat besi, vitamin B1 dan fosfor.

- Ayam goreng dan daging balado

Kombinasi ayam goreng dan daging balado ini sangat baik karena tinggi akan kandungan protein hewani.

- Satu buah jeruk

Tak lupa juga, Cynthia Lamusu menyertakan satu buah jeruk yang tinggi kandungan vitamin C untuk meningkatkan imunitas.

 Baca Juga: Ragam Menu Sahur Pertama Artis di Bulan Ramadan 2022, Mulai dari Rachel Vennya Hingga Zaskia Adya Mecca, Ada yang Sahur di New York!

Menu kedua:

- Nasi putih 3 sdm

Karena tidak lebih menyehatkan dari nasi merah, Cynthia tetap mengonsumsi nasi putih sebagai sumber karbohidrat walau hanya sedikit.

- Sop kambing

Cynthia Lamusu mendapatkan asupan protein, kalsium, dan lemak melalui sop kambing yang menyegarkan.

- Carot cinnamon cake

Kalau bosan dengan menu sahur yang itu-itu saja, kamu juga bisa mencoba membuat carot cinnamon cake dengan menggunakan oatmeal sebagai pengganti tepung.

- Buah pepaya

Buah yang satu ini kaya akan vitamin A dan C yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh selama berpuasa. (*)