Find Us On Social Media :

Awas! Hati-hati Jika Muncul Tanda Ini, Bisa-bisa Jadi Sinyal Penderita Diabetes yang Tak Dianjurkan Menjalani Puasa Ramadan 2022, Simak Penjelasan Penting Ini dari Dokter

By Mahdiyah, Jumat, 15 April 2022 | 07:09 WIB

Ilustrasi puasa Ramadan 2022 untuk penderita diabetes.

Pasalnya, hal ini akan membahayakan tubuh penderita diabetes itu sendiri bahkan dapat menimbulkan kegawatdaruratan.

Sedangkan, dikutip Grid.ID dari KOMPAS.com pada Kamis (14/4/2022), ada ciri-ciri lain di mana penderita diabetes harus langsung membatalkan puasanya.

Ya, penderita diabetes harus langsung membatalkan puasa apabila mengalami tanda-tanda seperti berikut ini:

- Glukosa darah kurang dari 4,0 mmol/L selama puasa

- Glukosa darah lebih dari 16 mmol/liter.

Selain itu, ada tanda lain seperti berikut:

- Berkeringat

Baca Juga: Murah Meriah dan Bergizi, Ini Dia 6 Menu Buka Puasa yang Aman untuk Penderita Diabetes, Catat Sebelum Ramadan 2022 Tiba

- Palpitasi, yakni kondisi di mana jantung berdegup dengan kencang.

- Perasaan gemetar

- Pusing

- Kelaparan

- Kebingungan.

Nah, ketika penderita diabetes mengalami situasi seperti di atas, maka sebaiknya tidak menjalankan ibadah puasa terlebih dahulu.

Selain itu, segera periksakan diri ke dokter agar segera mendapatkan penanganan yang tepat.

(*)