Find Us On Social Media :

Nostalgia Grup Lawak Legenda Tanah Air, 'Srimulat: Hil yang Mustahil' Siap Tayang di Bioskop Bertabur Bintang Muda

By Dianita Anggraeni, Kamis, 21 April 2022 | 07:13 WIB

Teuku Rifnu Wikana, Ibnu Jamil, Morgan Oey, Indah Permatasari, Rano Karno, Dimas Anggara, dalam film Srimulat: Hil yang Mustahal.

"Akhirnya film Srimulat: Hil Yang Mustahal bisa segera hadir untuk para penikmat film Indonesia. Dengan dedikasi dari seluruh kru dan pemain yang terlibat, saya yakin film ini akan jadi karya yang luar biasa."

Baca Juga: Biasa Umbar Kebahagiaan Usai Bertahta Jadi Nyonya Bupati Kendal, Chacha Frederica Mendadak Curhat Sendu Ungkap Malam Terakhirnya Menyusui Anak, Ada Apa?

"Kita tahu betapa Srimulat berpengaruh besar pada dunia komedi Indonesia dan menjadi sumber inspirasi bagi komedian dari berbagai aliran. Karena itu, film ini akan jadi jembatan bagi masyarakat, khususnya generasi muda, untuk bisa mengenal kembali siapa itu Srimulat," ujar Rifnu saat berbincang dengan wartawan belum lama ini.

Di era keemasannya, Srimulat memang banyak memengaruhi dunia pertunjukan Tanah Air. Hal tersebut lantaran setiap personelnya memiliki ciri khas tersendiri.

Baca Juga: 'Gue Marah Sama Tuhan' Padahal Dulu Diduakan dengan Mulan Jameela hingga 7 Tahun Gak Bisa Temui 3 Putranya, Maia Estianty Ngaku Tak Dendam ke Ahmad Dhani, Ini Alasannya

"Srimulat adalah salah satu grup lawak yang paling dikenal, masing-masing anggotanya memiliki ciri khas yang kental sehingga selalu diingat penggemarnya. Sampai saat ini, Srimulat masih menjadi inspirasi bagi para pelawak di zaman sekarang karena guyonannya tak lekang oleh waktu."

"Film ini akan membangkitkan nostalgia dan mengobati rindu penonton terhadap aksi jenaka khas Srimulat," ujar Titan Hermawan, Direktur Utama MNC Pictures kepada wartawan belum lama ini.

(*)