Find Us On Social Media :

5 Rutinitas Pagi yang Bisa Membahayakan Kesehatan, Nomor 2 Paling Sering Terjadi nih!

By Maria Andriana Oky, Senin, 7 Mei 2018 | 10:40 WIB

Kebiasaan pagi yang membahayakan kesehatan

Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky

Grid.ID - Suka atau tidak pagi akan selalu hadir dalam kehidupanmu.

Seberapa sulit atau seberapa malasnya kamu bangun di pagi hari kamu nggak bakal bisa nolak kehadiran pagi hari.

Alih-alih kamu menyalahkan dan membenci bangun di pagi hari, beberapa ahli menemukan beberapa tanda yang perlu kamu ketahui.

Beberapa tanda ini adalah rutinitas pagi hari yang bisa berbahaya buat kesehatanmu, dan kamu perlu untuk memperbaikinya.

( BACA JUGA :Kenapa Nyamuk Sering Terbang di Dekat Telinga? Berikut 3 Faktanya)

Berikut penjelasannya!

1.Kamu terburu-buru

Siapa nih yang selalu merasa terburu-buru di pagi hari?

Sesuatu yang dilakukan yang terburu-buru tidak baik buat kesehatanmu.

Seorang ahli tidur menjelaskan bahwa terburu-buru merupakan cara terburuk untuk memulai harimu dengan berbagai alasan.

Cobalah untuk mengatur waktumu supaya kamu tidak mengawali harimu dengan kecemasan.

Karena tekanan saat bekerja selalu keras dan itu bisa membuat merasa cemas.

( BACA JUGA :Bersihkan Noda Teh di Baju Kesayanganmu Bisa dengan Pasta Gigi)

2.Memeriksa ponsel di pagi hari

Bukan rahasia kalau ponsel sudah menjadi kebutuhan pokok setiap orang.

Kenyamanan teknologi telah membuat hidup jauh terasa lebih mudah tapi itu juga merugikan kesehatanmu dalam banyak hal.

Menurut Dr Jacqueline Schaffer, MD bahwa memeriksa ponsel di pagi hari bisa membuatmu langsung kehilangan fokus pada dirimu sendiri.

Faktanya, dengan memeriksa media sosial atau email di pagi hari bisa meningkatkan stres, kecemasan serta rasa takut kehilangan.

Tak hanya itu, produktivitasmu akan menurun dan membuatmu merasa lebih tertekan selama bekerja.

( BACA JUGA :Duh, Ingin Sapa Fans dari Dekat, Youngjae GOT7 Malah Kena Timpuk Benda Asing!)

3.Terus mematikan alarm

Seperti kebiasaan satu ini tampaknya menjadi kebiasaan dari semua orang.

Berbaring di tempat tidur terlalu lama dan tidak mempersiapkan mental untuk hari yang baru bisa berdampak negatif.

Jangan sampai kamu kemabli tidur setelah mendengar alarm karena kamu akan sulit untuk bangun dan membuatmu merasa pusing saat bangun.

( BACA JUGA :Posisi Terbaik dan Sehat Ibu Hamil Saat Tidur, Bukan Telentang loh!)

4.Melewatkan sarapan

Salah satu kesalahan paling umum di pagi hari adalah melewatkan sarapan.

Sarapan bisa mengembalikan energimu dan mencegah berat badanmu bertambah.

Jadi jangan sampai kamu melewatkan sarapan.

5.Kamu lupa minum air putih

Jika kamu sering merasa sakit kpeala di pagi hari ada kemungkinan kamu kekurangan cairan.

Jangan minum kopi atau teh sebelum kamu minum air putih.

( BACA JUGA :Lama Vakum 3 Diva Manggung Bareng di Acara Pernikahan, Pecah Banget!)

Karena jika tidak kamu bisa mengalami dehidrasi selama setengah hari. (*)