Find Us On Social Media :

Berkat Inisiatif Hyperlocal, Produk Khas Betawi Jadi Barang Terlaris di Tokopedia

By Fathia Yasmine, Jumat, 24 Juni 2022 | 13:28 WIB

Dakara Indonesia menggunakan bahan tenun ikat dan lurik. Pemilik Dakara Indonesia, Ayu Purnama menyampaikan bahwa lewat Dakara, ia membuat tenun lebih modern agar bisa diterima semua kalangan, termasuk anak muda.

Grid.ID - Menyambut HUT DKI Jakarta ke-495 yang jatuh pada 22 Juni 2022, Tokopedia mengumumkan telah berhasil meningkatkan penjualan untuk berbagai kategori produk khas Betawi di kuartal II 2022 berkat inisiatif Hyperlocal. Produk tersebut di antaranya adalah blangkon Betawi, baju pangsi, dan sabuk adat Betawi.

Sebagai informasi, inisiatif Hyperlocal merupakan ekosistem digital Tokopedia untuk mendekatkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di seluruh Indonesia dengan pembeli setempat. Kegiatan ini kemudian dikemas dalam kampanye “Bangga Buatan Lokal”.

Direktur Kebijakan Publik dan Hubungan Pemerintah Tokopedia Astri Wahyuni menyebut, guna mensukseskan kampanye Bangga Buatan Lokal di DKI Jakarta, Tokopedia menjalin kerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) lewat peluncuran toko JakArtisan.

“Hadir juga pelatihan UMKM Kelas Maju Digital hingga pameran daring produk UMKM DKI Jakarta ‘Jumat Beli Lokal’ yang disiarkan setiap Jumat di Tokopedia Play,” kata Astri.

Baca Juga: 'Sumpah! I Want to Cry' Darahnya Auto Mendidih, Cinta Laura Maju Paling Depan Ungkap Pelecehan Seksual yang Menimpa Vokalis Widy Vierratale!

Berbagai inisiatif tersebut, kata Astri, sejalan dengan antusiasme masyarakat dalam mendukung produk UMKM Jakarta. Diketahui, acara Jumat Beli Lokal 2022 berhasil mengantongi hampir lima kali lipat viewers dibandingkan dengan gelaran acara yang sama pada 2021.

Kabar baik tersebut turut diapresiasi oleh Ketua Dekranasda DKI Jakarta Fery Farhati. Lewat bantuan Tokopedia, pemilik UMKM bisa beradaptasi dan berinovasi di ranah digital.

“Kami sangat mengapresiasi upaya Tokopedia dalam mendukung UMKM DKI Jakarta. Sebab, UMKM lokal harus beradaptasi dan berinovasi lewat platform teknologi agar bisa relevan dengan perkembangan era digital,” kata Fery.

Kampanye Tokopedia membawa berkah

Kolaborasi Dekranasda dan Tokopedia untuk mendekatkan produk-produk lokal dengan konsumen telah membawa berkah bagi UMKM. Salah satunya seperti yang dirasakan UMKM binaan Dekranasda, Dakara Indonesia dan Sancraft.

Pemilik Dakara Indonesia, Ayu Purnama menceritakan, Dakara Indonesia merupakan UMKM yang bergerak di industri fesyen bertema etnik. Pada awalnya, penjualan hanya dilakukan secara konvensional. Namun, kegiatan tersebut tidak bertahan lama akibat pandemi Covid-19.