Find Us On Social Media :

Cocok Jadi Menu Makan Siang, Ini Resep Jengkol Balado yang Empuk, Makin Gurih dengan Taburan Teri Goreng

By Devi Agustiana, Minggu, 17 Juli 2022 | 16:15 WIB

Inilah resep jengkol balado yang empuk dan pedas gurih, cocok jadi menu makan siang atau malam.

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Jengkol memang memiliki aroma menyengat, namun makanan ini banyak digemari.

Apalagi jengkol juga punya banyak manfaat kesehatan yang jarang orang tahu.

Mengutip Kontan.co.id, salah satu manfaat jengkol adalah bisa mencegah anemia.

Jengkol sangat kaya akan zat besi yang bermanfaat untuk mengatasi kekurangan produksi sel darah merah dalam tubuh.

Ketika tubuh kekurangan zat besi, maka produksi sel darah merah akan menurun.

Akibatnya, suplai oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan sel di dalam tubuh juga akan berkurang.

Nah, efek kekurangan suplai oksigen dan nutrisi dalam sel akan menurunkan fungsi dan kinerja sel.

Jadi tidak heran ketika seseorang mengalami kekurangan zat besi, akan terlihat lemas, lelah, dan tidak bersemangat.

Baca Juga: Nyesel Baru Tahu Sekarang, Ternyata Begini Cara Masak Jengkol Supaya Empuk Seperti Buatan Warteg, Lakukan Satu Hal Ini Sebelum Menumis

Makan jengkol saat haid juga sangat dianjurkan, karena tubuh kekurangan zat besi akibat banyaknya darah haid yang keluar dari tubuh.

Resep jengkol balado

Berikut ini Grid.ID akan membagikan resep jengkol balado dengan campuran teri goreng yang membuat rasanya semakin nikmat.

Dilansir Grid.ID dari buku "Lauk Sedap Dengan Sambal Balado" (2022) oleh Zulkayarni Lala Komala terbitan PT Gramedia Pustaka Utama via Kompas.com, berikut resepnya.

Bahan-bahan:

250 gram jengkol (bersihkan, belah dua)

1 gram teri jengki (bersihkan, goreng kering)

Minyak goreng secukupnya

1 sdt air jeruk nipis

Baca Juga: Terbongkar Sudah Rahasia Pengusaha Warteg Bertahun-tahun, Begini Cara Masak Semur Jengkol Agar Empuk dan Tidak Bau, Kuncinya Pada Saat Merebus

Bahan-bahan bumbu ulek kasar:

100 gram cabai hijau besar

10 butir bawang merah 

Garam secukupnya

Cara membuat:

Goreng jengkol sampai berwarna kuning kecoklatan, lalu angkat dan tiriskan.

Kemudian, tumbuk atau pukul-pukul jengkol sampai agak memar dan sisihkan.

Setelah itu, tumis bumbu yang sudah diulek kasar dengan minyak goreng.

Masukkan air jeruk nipis, jengkol, dan teri goreng.

Aduk-aduk sampai semua bumbu merata. 

Masak hingga bumbu meresap dan hidangkan balado jengkol teri dengan nasi hangat.

(*)