Find Us On Social Media :

Biar Gak Jamuran dan Lebih Awet, Inilah Cara Pakai Talenan Kayu dan Plastik yang Benar, Ternyata Tak Boleh Sembarangan

By Nur Andriana, Kamis, 13 Oktober 2022 | 09:51 WIB

Ilustrasi talenan kayu.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Talenan menjadi salah satu peralatan dapur yang bisa kamu temukan dengan mudah di setiap rumah.

Bahkan tanpa adanya talenan ini, maka para ibu tidak akan bisa memotong berbagai bahan makanan untuk dimasak.

Makanya, tak heran jika talenan menjadi peralatan yang sangat penting untuk dimiliki.

Biasanya, jenis talenan yang paling sering digunakan adalah talenan kayu dan plastik.

Menariknya, ternyata penggunaan kedua jenis talenan tersebut sangat berbeda, lho.

Sebagai orang yang menggunakannya, kamu perlu tahu cara pakai talenan kayu dan plastik yang benar agar lebih awet.

Berikut ini adalah cara pakai talenan kayu dan plastik yang dikutip dari GridHype.id pada Rabu (12/10/2022).

1. Talenan Kayu

Cara menggunakan talenan kayu adalah hanya untuk memotong sayuran, buah-buahan, roti, keju, dan makanan siap saji lainnya.

Mereka juga bisa digunakan untuk memotong daging mentah atau ikan, tetapi harus dibersihkan secara menyeluruh setelah memakainya.

Baca Juga: Salah Besar! Ternyata Mencuci Talenan Kayu Pakai Air dari Keran Tidaklah Baik, Begini Cara yang Benar

Kayu keras seperti maple adalah material terbaik untuk talenan kayu.

Mereka dapat menahan setiap goresan dari pisau atau pukulan yang mungkin diperlukan saat mengolah makanan.

Terkait ketahanan, talenan kayu secara umum bisa bertahan selama bertahun-tahun jika dirawat dan dibersihkan dengan baik.

Untuk pembersihan sendiri, talenan kayu bisa dibersihkan dengan air sabun biasa.

Namun, pastikan untuk segera dikeringkan, ya.

2. Talenan Plastik

Untuk talenan plastik sendiri, mereka lebih cocok digunakan untuk memotong daging jenis apa pun dan ikan mentah.

Sebab, materialnya tidak berpori seperti kayu.

Inilah yang membuatnya tahan akan bakteri dari daging mentah yang dapat terperangkap di dalam materialnya.

Meski lebih cocok untuk daging dan ikan mentah, talenan plastik juga bisa digunakan untuk memotong sayuran, buah-buahan, roti, keju, dan makanan lainnya.

Melansir dari Nakita.ID, cara membersihkan talenan plastik yang benar adalah sebagai berikut.

Baca Juga: Jangan Sampai Jadi Sarang Kuman, Talenan Kayu Harus Diguyur dengan Air Panas Setelah Digunakan, Ini Alasannya!

- Siapkan pemutih, air, air hangat, dan sikat.

- Campurkan 900 mililiter air dengan pemutih satu sendok teh.

- Siramkan campuran tadi ke talenan plastik.

- Gosok sampai nodanya hilang.

- Bilas menggunakan air hangat.

(*)