Find Us On Social Media :

Kebiasaan Sepele yang Ternyata Bisa Bahayakan Nyawamu, Inilah 5 Makanan Penyebab Gagal Ginjal yang Sebaiknya Jangan Dikonsumsi

By Nur Andriana, Minggu, 23 Oktober 2022 | 18:29 WIB

Ilustrasi makanan penyebab gagal ginjal.

Laporan Wartawan Grid.ID, Nur Andriana Sari

Grid.ID - Sekarang ini sedang marak penyakit gagal ginjal akut yang dialami anak-anak akibat mengkonsumsi obat tertentu.

Hingga kini Kementerian Kesehatan bersama pemerintah tengah mencoba mencari tahu tindakan preventif yang bisa dilakukan.

Pasalnya, kasus gagal ginjal akut yang dialami anak-anak ini muncul secara misterius.

Oleh karena itu, tidak heran jika banyak orang tua yang merasa was-was dengan kondisi kesehatan anaknya.

Apalagi ginjal adalah salah satu organ vital tubuh yang memiliki peran penting untuk menghilangkan racun di tubuh.

Organ ginjal juga berfungsi untuk menghilangkan asam guna menjaga keseimbangan air, garam, dan mineral yang sehat.

Adapun salah satu penyebab munculnya penyakit gagal ginjal adalah kebiasaan mengkonsumsi makanan yang tak sehat.

Kebiasaan inilah yang tanpa disadari bisa memicu terjadinya kerusakan pada ginjal.

Lantas, apa saja makanan penyebab gagal ginjal yang sebaiknya dihindari?

Berikut ini adalah daftar 5 makanan penyebab gagal ginjal yang sebaiknya tidak kamu konsumsi dikutip dari Grid Hype, GridHealth.id, dan Kompas.com pada Minggu (23/10/2022).

1. Makanan yang Banyak Mengandung Garam