Find Us On Social Media :

Kronolongi Tewasnya Prada Indra, Izin Kumpul Bersama Senior Tapi Pulang Tak Bernyawa dengan Tubuh Dipenuhi Luka, 4 Prajurit TNI AU Jadi Tersangka

By None, Kamis, 24 November 2022 | 11:26 WIB

Prada Indra, prajurit TNI AU yang meninggal tak wajar diduga dianiaya senior

"Kemudian Kolonel Adm Feradianto menjawab 'itu memang mukanya ditutup pakai kapas, pakai apa kalau orang meninggal? kan memang dipakaikan itu'. begitu," sambungnya.

Izin Berkumpul dengan Senior

Sebelum pulang dalam keadaan tak bernyawa, keluarga mengatakan Prada Indra sempat izin untuk berkumpul dengan seniornya.

“Kebetulan adik saya masih sempat melapor dengan pacarnya bahwa akan dilakukan kumpul setelah futsal dengan senior-seniornya,” ujar Rika.

Rika menuturkan, pihak keluarga dan pacarnya memang mengetahui rutinitas Prada Indra bermain futsal setiap Sabtu malam.

Kendati demikian Rika enggan menyimpulkan kematian adiknya itu akibat tindakan senior saat berkumpul.

Namun, ia curiga terjadi kekerasan saat melihat kondisi jenazah adiknya.

Baca Juga: Raisa Andriana Manggung Bareng Reza Artamevia, Pakai Dress Mini Transparan yang Miliki Harga Puluhan Juta!

Ia pun berharap TNI AU mengusut tuntas penyebab kematian adiknya.

Luka di tubuh jenazah

Saat jenazah Prada Indra tiba, keluarga berinisiatif untuk melihat langsung kondisi fisiknya sebelum dimakamkan.

Tetapi keluarga justru diminta langsung menguburkan jenazah setelah diantarkan dari Biak, Papua ke rumah duka di Tangerang.