Find Us On Social Media :

Jadi Keluarga Keraton Solo, Vicky Shu Kenakan Batik Spesial di Nikahan Kaesang dan Erina, Ada Makna Mendalam di Baliknya

By Novita, Rabu, 14 Desember 2022 | 19:21 WIB

Vicky Shu hadiri pernikahan Kaesang dan Erina mengenakan busana penuh makna ini.

Tamu dilarang menggunakan batik parang saat memasuki tempat resepsi digelar.

"Untuk masuk Pura Mangkunegaran tidak boleh ada (batik) parang lereng," kata Gibran, dikutip dari Kompas.com (6/12/2022).

Mengutip dari laman Karaton Ngayogyakarta Hadiningrat, motif batik parang dan variasinya dilarang mulai pada masa pemerintahan Sri Sultan Hamengku Buwono VIII (1921-1939).

Vicky Shu dan suami lantas memilih menggunakan kebaya batik lurik saat menghadiri pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

"kali ini seperti biasa kami berdua mengenakan kebaya jarik dan beskap blangkon yang terbuat dari bahan lurik yang dinamai Lukat yaitu Lurik Ikat dari @lurikprasojo_official mbak @prasojobyrani," ungkap @vickyshu.

Sebelumnya, Vicky juga mengungkap ketakjubannya dengan Pura Mangkunagaran yang disulap menjadi tempat resepsi adik bungsu Wali Kota Solo.

"Jagong alias kondangan Resepsi pernikahan Mas @kaesangp dan Mbak @erinagudono .. bersama kangmas Garwo alias Bojo @ade_imam ..

kebetulan bertempat di Pura Mangkunegaran yang sudah tidak asing lagi bagi saya hampir setiap kirab malam satu suro selalu hadir disini..

kali ini pendopo disulap menjadi tempat resepsi yang semakin indah.. lekat dengan budaya Jawa Tengah terutama khas Solo..," tulisnya.

Tak hanya itu saja, Vicky Shu juga mengaku merias wajah dan membuat sanggul seorang diri.

Baca Juga: Padahal Vicky Shu Bertahta Jadi Permaisuri Bangsawan Solo, sang Artis Kepergok Ngemper di Korea dan Mau Nangis Gegara Hal Ini