Find Us On Social Media :

Innalillahi! Mak Nyak Meninggal Dunia, Raffi Ahmad Ikut Berbela Sungkawa Atas Kepergian Aminah Cendrakasih: Selamanya di Hati Kami!

By Annisa Marifah, Kamis, 22 Desember 2022 | 08:19 WIB

Mak Nyak dan Raffi Ahmad

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Dunia hiburan Tanah Air tengah berduka atas kepergian salah satu aktris andalannya.

Pemeran Mak Nyak dalam sinetron 'Si Doel Anak Sekolahan' dikabarkan meninggal dunia.

Melansir Kompas.com, anak Aminah Cendrakasih atau Mak Nyak yang bernama Lala mengungkap detik-detik sebelum sang ibu meninggal.

Lala mengungkap bahwa sang ibu meninggal dunia di kediamannya ditemani oleh anak-anaknya.

"Iya meninggalnya di rumah. (Saat Mak Nyak meninggal dunia) semuanya di rumah, kami kumpul semua anak-anaknya," kata Lala.

Lala mengungkap bahwa Mak Nyak meninggal dunia setelah berjuang melawan penyakit kronisnya selama ini.

"Ibu sudah sakit, kan sudah beberapa puluh tahun sakitnya," tutur Lala.

Mak Nyak sendiri akan dimakamkan hari ini di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Baca Juga: Innalillahi! Mak Nyak Si Doel Meninggal Dunia, Aminah Cendrakasih Sempat Minta Rano Karno Lakukan Hal Ini Sebelum Meninggal Dunia

"Besok, di TPU Karet dimakamkannya," ujar Lala.

Dilansir Grid.ID dari akun Instagram @raffinagita1717 pada Kamis (22/12/2022), Raffi Ahmad turut berbela sungkawa atas kepergian Mak Nyak.

Dalam unggahannya, Raffi Ahmad mengunggah foto Aminah Cendraksih dengan keterangan tahun lahir dan tahun kematian sang aktris.

Tak lupa kata-kata duka juga tertulis di sana.

"Aminah Cendrakasih, 1938-2022, selamanya di hati kami," tulis Raffi.

"Innalillahi wa inna iaihi raji'un," tulis Raffi dalam kolom caption.

Semasa hidup, Mak Nyak sendiri sempat dijenguk oleh Raffi Ahmad pada pertengahan 2020.

Baca Juga: Aminah Cendrakasih Meninggal Dunia, Maudy Koesnaedi Berduka Tak Bisa Antar Jenazah sang Mak Nyak ke Peristirahatan Terakhir: Maafin Zaenab

Lewat akun Instagramnya, Raffi mendokan kesembuhan Mak Nyak.

"Panjang umurnya dan sehat selalu ya Ibu Aminah Cendrakasih Mak Nyak Si Doel Legend," tulis Raffi Ahmad.

(*)