Find Us On Social Media :

Ayu Ting Ting hingga Wendy Cagur Kompak Diam Seribu Bahasa, Aktor Senior Ini Berbesar Hati dengan Jalan Hidup Pilihan Anak-anaknya, Deddy Mizwar: Anakmu Bukan Milikmu

By Novita, Selasa, 27 Desember 2022 | 14:44 WIB

Deddy Mizwar ungkap alasan anak-anaknya tak ikuti jejaknya di dunia entertain, bikin Ayu Ting Ting dan Wendy Cagur diam seribu bahasa.

Grid.ID - Ayu Ting Ting dan Wendy Cagur kompak diam seribu bahasa saat aktor senior Deddy Mizwar mengungkap alasan anak-anaknya tak ada yang mengikuti jejak kariernya.

Sebagaimana diketahui, Deddy Mizwar merupakan aktor senior yang sudah puluhan tahun berkecimpung di dunia entertainment.

Deddy Mizwar tak hanya dikenal sebagai aktor legendaris, tetapi juga seorang sutradara, hingga politikus.

Puluhan tahun berkecimpung di dunia entertain membuat Deddy Mizwar pernah menjabat sebagai Ketua Badan Pertimbangan Perfilman Nasional untuk periode 2006-2009.

Pria kelahiran Jakarta, 5 Maret 1955 itu dibesarkan dari lingkungan betawi dan menuruni bakat seni dari sang ibu, yang merupakan pemimpin sebuah sanggar seni Betawi.

Namun siapa sangka, Deddy Mizwar sempat bekerja sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

Akan tetapi, ia memilih mundur setelah 2 tahun menjadi abdi negara dan mulai terjun di dunia seni peran.

Melansir dari laman Kompas.com, beberapa film yang pernah dibintangi Deddy Mizwar yaitu, Gaun Pengantin dan Naga Bonar.

Berkat aktingnya yang selalu memukau, Deddy pernah menyabet penghargaan Piala Citra di ajang Festival Film Indonesia (FFI) 1986 dan 1987.

Sebagai seorang sutradara, Deddy Mizwar juga memiliki karya yang melekat di benak masyarakat Indonesia, yakni serial Ramadan Lorong Waktu, Kiamat Sudah Dekat, dan Para Penjari Tuhan.

Sementara dalam dunia politik, ia pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Barat mendampingi Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan periode 2013-2018.

Baca Juga: 'Itu Tidak Gampang' Deddy Mizwar Bikin Mantan Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah Menangis, Kenapa?

Namun sayangnya, dalam pilkada Jabar 2019-2024, ia dan Dedi Mulyadi kalah dalam pencalonan sebagai Gubernur Jawa Barat.

Suara terbanyak dimenangkan oleh Ridwan Kamil dan Uu Ruzhanul Ulum yang hingga kini menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar periode 2019-2024.

Miliki profesi yang moncer di dunia entertain, Deddy Mizwar ternyata tak pernah memaksakan anak-anaknya untuk mengikuti jejak kariernya itu.

Bukan tanpa sebab, pasalnya bagi Deddy, anak-anak bukanlah miliknya.

"Anaknya nggak ada yang mengikuti jejak pak haji jadi aktor, malah jadi tentara," tanya Wendi Cagur dikutip Grid.ID dari Instagram @insta_julid, pada Selasa (27/12/2022).

Deddy Mizwar lantas memaparkan alasannya.

"Anakmu itu bukan milikmu. Dia punya jalan hidup, punya keinginan sendiri," ungkap Deddy Mizwar.

Sebagai orang tua, Deddy mengaku hanya bisa memberikan dukungan, bukan memaksakan kehendak.

"Kita hanya mendorong dia, mensupport dia menuju apa yang dia impikan.

Setiap generasi, setiap anak punya impian sendiri tentang dirinya. Dia bukan kita," pungkasnya.

Baca Juga: Deddy Mizwar Konsisten Angkat Pesan Nasionalisme dan Cinta Sesama dalam Naga Naga Naga

Sebagaimana diketahui, putra Deddy Mizwar, Zulfikar Rakita merupakan seorang anggota TNI.

Ia memiliki gelar di usia muda, yakni Kapten Inf. Zulfikar Rakita Dewa S.E., S.Hub. Int., M.I.Pol., M.H.

Sementara putri Deddy Mizwar yakni Senandung Nacita, seorang pembawa acara berita Indonesia.

Ia juga pernah membintangi film yang juga dibintangi ayahnya, yakni Kiamat Sudah Dekat.

Namun kini, ia telah berkeluarga dan memilih fokus mengurus keluarga dan anaknya.

(*)