Find Us On Social Media :

Luna Maya X Re.Juve Beri Donasi Rp 121 Juta untuk Anak Berkebutuhan Khusus

By Corry Wenas Samosir, Kamis, 26 Januari 2023 | 14:39 WIB

CEO dan Presiden Direktur PT Sewu Segar Primatama (Re.juve), Richard Anthony dan Luna Maya memberikan 121 juta rupiah kepada Yayasan Drisana.

Baca Juga: Rhoma Irama Nyanyikan Lagu BTS Pakai Cengkok Dangdut, Luna Maya Auto Beri Julukan Ini ke Raja Dangdut, Army Garis Keras!

Yayasan Drisana selalu mengupayakan berbagai program terapi berbasis cinta dan penerimaan untuk mengoptimalkan perkembangan anak-anak berkebutuhan khusus agar memiliki masa depan yang lebih baik dan lebih bahagia.

“Kami sangat bersyukur dengan adanya donasi hasil kerja sama antara Re.juve dan Luna Maya. Yayasan Drisana memiliki beberapa program, dan melalui donasi ini, kami dapat semakin meningkatkan kampanye kesadaran yang ditujukan kepada masyarakat luas, terutama dalam penerimaan anak-anak yang mengalami autisme (autism acceptance). Belum lama ini kami juga mengadakan program Plant Therapy dengan membuat aktivitas-aktivitas menarik kepada anak-anak korban pasca gempa Cianjur yang mengalami trauma,” ujar Zavnura Pingkan, Pembina Yayasan atau Co-Founder Yayasan Drisana.

Zavnura menambahkan, “Tidak hanya berhenti pada program tersebut, melalui donasi ini, kami sekarang dapat meningkatkan distribusi buku edukatif yang telah dibuat berjudul “Kado Alma untuk Dila”, buku ini menceritakan hubungan keluarga, yang mana salah satu dari kakak adik mengalami Gangguan Spektrum Autisme.

(*)