Find Us On Social Media :

Hubungan Lucky Hakim dan Bupati Indramayu Ternyata Tak Harmonis? Nina Agustina Kuak Cerita Mengejutkan hingga Lempar Pesan Begini

By Grid., Selasa, 21 Februari 2023 | 10:00 WIB

Hubungan Lucky Hakim dan Bupati Indramayu, Nina Agustina, Ternyata Tak Harmonis

"Ada staf saya mengontak, tapi handphonenya mati. Karena saya pada saat itu juga (saya bilang) kepada media, saya juga bilang saya tanyakan dulu kepada Pak Lucky," ungkapnya.

Alasan Lucky Hakim Lepas Jabatan

Sebelumnya, artis Lucky Hakim telah mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wakil Bupati Indramayu, Jawa Barat.

Eks pemain sinetron tersebut mengaku akan menerima semua konsekuensi yang bakal diterima dirinya.

Lucky Hakim mengaku jika masyarakat Indramayu akan marah kepada dirinya.

Sebab dalam kampanyenya kala itu ia meminta masyarakat untuk memilih dirinya.

Namun ketika dipilih Lucky malah mengundurkan diri karena tak ingin mengumbar janji yang tidak ditepati.

"Tentu, konsekuensinya masyarakat marah ke saya. udah dipilih malah mundur. Tapi lebih parah mana sudah dipilih tapi tidak memenuhi janji-janjinya," kata Lucky Hakim di Kawasan Leuwinanggung, Depok, Jawa Barat, Rabu (15/2/2023).

Baca Juga: Lucky Hakim Akui Butuh Waktu 1,5 Tahun untuk Memutuskan Mundur dari Jabatan Wakil Bupati Indramayu

Lucky Hakim mengaku tidak mampu melaksanakan amanah sebagai Wakil Bupati dengan beberapa alasan.

"Saya mengakui secara formal tidak mampu mengemban amanah sebagai wakil bupati."

"Saya enggak mungkin datangi satu-satu rumah, dengan begini saya berharap masyarakat Indramayu bisa mengetahui," tambahnya.