Find Us On Social Media :

Sama-sama Jadi Besan Jokowi, Profesi Ibunda Selvi Ananda dan Erina Gudono Disorot, bak Bumi dan Langit?

By Grid., Sabtu, 18 Maret 2023 | 12:34 WIB

Selvi Ananda dan Erina Gudono bersama ibu

Grid.ID - Sosok menantu cantik presiden Jokowi, Erina Gudono dan Selvi Ananda memang tak pernah lepas dari sorotan.

Bahkan latar belakang keluarga Selvi Ananda dan Erina Gudono pun menarik untuk dikulik.

Bak bumi dan langit, profesi dua besan Jokowi itu ternyata berbeda, loh!

Ingin tahu perbedaan latar belakang keluarga Erina dan Selvi?

Yuk, simak informasinya berikut ini.

Profil Ibu Selvi Ananda

Dikutip dari Tribun Wiki, Selvi Ananda merupakan putri pasangan Ignatius Didit Supriyadi dan Sri Partini.

Ayah Selvi Ananda meninggal dunia pada April 2018 lalu.

Sementara Sri Partini merupakan orang tua tunggal untuk Selvi Ananda.

Baca Juga: Suami Selvi Ananda Sampai Trauma? Gibran Rakabuming Auto Siapkan Sandal Ini Saat Salat Jumat Lagi di Masjid Ini, Takut Hilang?

Tak banyak yang tahu kalau latar belakang keluarga Selvi Ananda ternyata berasal dari keluarga sederhana.

Orang tua Selvi ternyata menjalani bisnis kuliner di Solo.

Meski sudah jadi besan Presiden Jokowi dan menantunya jadi Walikota Solo, ibunda Selvi Ananda masih jadi penjual pecel lele.

Karena kesederhanaan ibu Selvi Ananda itu, sang besan Presiden Jokowi kerap bikin publik penasaran dengan sosoknya.

Sri Partini, ibunda Selvi Ananda yang kini menjadi mertua Gibran Rakabuming sekaligus besan Presiden Joko Widodo makin dikenal publik.

Ibunda Selvi Ananda ini justru masih tampil sederhana, seperti sebelum menjadi besan seorang presiden.

Bahkan, ibunda Selvi Ananda ini masih menjalani profesinya sebagai pedagang kuliner di kota Solo.

Penampilan Sri Partini ini juga terkesan sederhana, sama seperti putrinya, Selvi Ananda.

Seperti diketahui Sri Partini dan mendiang Didit Supriyadi ayah dari Selvi ini memiliki bisnis kuliner di kota Solo.

Baca Juga: Adu Gaya Erina Gudono dan Selvi Ananda Pakai Kebaya Tenteng Tas Branded, Harganya Bikin Jiwa Rakyat Jelata Meronta!

Keluarga Selvi mengelolah sebuah warung bernama 'Warung Bu Tin' yang terletak di kawasan strategis Galabo, Solo sejak tahun 2008 lalu.

Warung makan ini menyajikan berbagai menu makanan, mulai olahan bebek, ayam hingga lele.

Warung itu kini dipegang oleh ibu kandung Selvi, karena ayah Selvi telah meninggal pada April 2018 lalu.

Selvi Ananda memiliki kakak perempuan bernama Dita Andini Purbowo.

Profil Mentereng Ibunda Erina Gudono

Sementara itu, Sofiatun Gudono, ibunda Erina Gudono ternyata memiliki profil yang bukan kaleng-kaleng.

Besan Presiden Jokowi ini ternyata sudah menjadi seorang single parent sejak tahun 2016 silam.

Ayah Erina, Mohammad Gudono merupakan Guru Besar Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Gadjah Mada (UGM).

Namun, pada 23 Juli 2016, Mohammad Gudono meninggal dunia di RSCM Jakarta karena serangan jantung.

Baca Juga: Dari Putri Solo Jadi Mantu Presiden Jokowi, Kecantikan Selvi Ananda Bikin Terpana Irana Sejak Pertama Kali Bertemu, Begini Kata Sang Ibu Negara

Sementara ibunda Erina Gudono bernama Sofiatun Gudono yang memiliki pekerjaan mentereng.

Ia merupakan lulusan Universitas Islam Indonesia (UII) pada 1982.

Kemudian pada 1999, Sofiatun Gudono kembali melanjutkan pendidikan di UGM untuk jenjang Strata 2 (S2).

Dua tahun kemudian, Sofiatun Gudono lulus dari UGM dan memiliki gelar Magister Sains Akuntansi (MSi AKT).

Sofiatun Gudono juga pernah menempuh pendidikan di Murray State College, Oklahoma, Amerika Serikat.

Sama seperti mendiang sang suami, Sofiatun Gudono juga berprofesi sebagai dosen.

Ia merupakan dosen tetap untuk program studi Manajemen di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Mitra Indonesia.

Pengusaha Sukses

Selain menjadi dosen, Sofiatun Gudono juga dikenal sebagai seorang pengusaha sukses.

Baca Juga: Beginilah Aksi Kocak Erina Gudono Saat Tak Tega Lihat Jennie BLACKPINK Kepanasan

Ia memiliki bisnis butik dengan nama Sophie Boutique yang berada di Jalan Kaliurang, Kapanewon Mlati, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.

Bisnis ini sudah didirikan Sofiatun Gudono sejak 2005.

Mengutip dari akun Facebook Sophie Boutique, usaha milik Sofiatun Gudono itu telah berulangkali mengikuti pameran baik di dalam maupun luar negeri.

Seperti pada Mei 2019, Sophie Boutique mengikuti pameran Pasar Lebaran dalam rangka Hari Jadi ke-103 Kabupaten Sleman.

Di tahun yang sama, Sofiatun Gudono pernah memamerkan produknya dalam pameran East West Economic Corridor (EWEC) di Vietnam.

Ia juga terlibat dalam acara Indonesia Expo di Bangladesh.

Sofiatun Gudono juga pernah membawa usahanya untuk mengikuti mengikuti misi dagang meliputi pameran dan bussiness forum dalam acara Rusia Halal Expo di Rusia pada Juli-Agustus 2021.

Masih dari akun Facebook tersebut, sejumlah produk Sophie Boutique juga telah diekspor.

Satu di antara gamis eksklusif berbahan sruti dan brokat yang dikirim ke Malaysia, Brunei Darussalam, dan Bangladesh.

Baca Juga: Erina Gudono Blak-blakan Soal Kisah Cintanya dengan Anak Bungsu Presiden di Acara The Girl Fest 2023

(*)