Find Us On Social Media :

Karier Meredup, Juara Indonesian Idol Ini Terpaksa Jual Donat hingga Jahe untuk Bertahan Hidup, Gitar Kesayangan pun Dijual ke Raffi Ahmad

By Grid., Jumat, 2 Juni 2023 | 17:15 WIB

Aris Idol jual gitarnya ke Raffi Ahmad.

Grid.ID - Masih ingat Januarisman Runtuwene atau yang kerap disapa Aris Idol?

Ya, Januarisman Runtuwene adalah juara dari ajang pencarian bakat populer Indonesian Idol musim 5 tahun 2008

Berbeda dengan nasib juara Indonesian Idol umumnya, Aris justru harus berjuang mati-matian untuk menyambung hidup. 

Ia pun terpaksa berjualan donat hingga jahe agar dapat memberi makan keluarga. 

"Momen hidup sulit pas covid kemarin ya. Itu asli susah banget," kata Aris Idol ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, belum lama ini.

"Karena kan pandemi tidak ada konser dan belum dipanggil televisi," sambungnya

Karena tak ada uang, pria yang kini berusia 41 tahun itu sampai harus jualan jahe, donat, hingga gitar yang menemani kariernya selama 20 tahun ini.

"Itu gitar legend aku pas ikut Idol. Aku jual karena saking gak punya uang," katanya.

"Kenapa sampai aku jual, karena aku enggak bisa makan. Uang aku cuma Rp 15 ribu dan harus beli makan sama istri dan anak-anak," sambungnya.

Penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol tersebut beruntung, karena gitarnya dibeli presenter kondang Raffi Ahmad seharga Rp 13,9 juta.

"Alhamdulillah Raffi Ahmad mau bayarin belasan juta gitarnya, aku kasih ke istri uangnya buat dia atur gimananya. Ya alhamdulillah habis itu bisa makan enak," ucapnya.

Sebelum gitarnya dibeli Raffi Ahmad, Aris Idol mengaku sampai pindah kontrakan yang lebih kecil, karena ia tak sanggup membayar biaya sewa rumah selama setahun.

Baca Juga: Sowan ke Rumah Raffi Ahmad, Para Member NCT Kegirangan Main Perosotan di Kamar Rafathar, Begini Tingkah Kocaknya

Kendati demikian, pandemi menjadi sebuah momentum yang tak bisa dilupakan oleh Aris Idol, karena ia harus merasakan kehidupan yang tidak enak.

"Ini bukan masalah nominal, semua perjalanan aku dari dulu sampai sekarang gak bisa ternilai sesuatu," katanya.

"Itu memang jadi sejarah dan motivasi aku untuk tidak berhenti berjuang," pungkas Aris Idol. 

Jual Donat dan Jahe

Hidup penyanyi Januarisma Runtuwene atau Aris Idol mengalami turun naik.

Sempat jadi juara 1 Indonesian Idol season 5, Aris Idol malah jualan donat hingga jahe demi menyembung hidup.

Aris Idol terpaksa jualan makan tersebut lantaran mengalami sepi job.

Terkini, Aris Idol mengakui dirinya saat ini adalah seorang pengamen jalanan.

Hal itu dilalukan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya pasca pandemi covid-19, dimana dirinya juga terpaksa harus mencari tempat tidur yang lebih minim.

"(Sekarang sibuk) ngamen, Alhamdulillah. Waktu itu sempat pindah rumah ke yang lebih minim pas Covid-19 karena nggak punya uang," kata Aris Idol.

"Itu benar-benar di titik terendah. Kalau nggak salah diliput wartawan juga, gue bawa-bawa segala macam. Karena memang nggak sanggup bayar. Waktu itu ngontrak per tahun, nggak sanggup, ngontrak yang per bulan akhirnya," lanjut Aris.

Tidak hanya itu peraih juara 1 Indonesian Idol season 5 ini juga pernah berjualan makanan seperti donat hingga jahe.

Baca Juga: Jumpalitan di Ranjang Mewah Raffi Ahmad, NCT DoJaeJung Auto Ngakak Saking Asyiknya Main ke Rumah Mewah Sultan Andara!

"Momen yang paling sulit waktu kemarin Covid-19 asli sampai aku jualan jahe, bikin donat, istri keliling-keliling, sampai jual gitar juga ke kang Firman. Gitar waktu perjuangan di Idol, ku jual saking nggak punya uang," tutur Aris.

Aris mengakui bahwa dirinya kerap merasakan pesimis sebagai seorang musisi profesional. Padahal ia menyandang sebagai juara Dalam Indonesian Idol.

Karirnya bahkan semakin meredup ketika pandemi Covid-19.

Ia pun berpikir untuk menyudahi karirnya sebagai seorang musisi profesional.

"Betul itu pernah ada (pesimis dalam berkarier). Pas Covid-19 sih. Aku berpikir kayaknya susah bngt nih segala macam, pemerintah lock down, nggak boleh konser, jadi bingung mau ngapain. Pikiran udah macam-macam tuh. Tapi Alhamdulillah dengan ada sedikit niat dan usaha Alhamdulilah, dibantu istri juga (buka usaha makanan ringan)," ungkap Aris.

Namun sejauh ini Aris kembali berusaha untuk bisa tampil di layar kaca televisi dengan diundang oleh beberapa program acara.

"Karena emang bidangnya d isitu ya paling fokus musik aja sih. Kangen banget (tampil di TV lagi), Alhamdulillah udah ada sedikit jalanlah sekarang," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di Tribuntangeran dan Tribun Lampung dengan judul:

Hidup Susah Usai Bebas dari Penjara, Aris Idol Jual Gitar ke Raffi Ahmad Untuk Bisa Makan 

Nasib Aris Idol, Sempat Jual Donat hingga Jahe demi Menyambung Hidup

 (*)