Find Us On Social Media :

Ayahnya Tewas Ditusuk Bule Amerika yang Nikahi Adiknya, Siti Aisyah Bongkar Awal Mula Arthur Mualaf dan Seriusi Saudaranya

By Grid., Rabu, 27 September 2023 | 20:50 WIB

Lokasi Arthur bule Amerika membunuh ayah mertuanya di Banjar

"Dan saya juga pernah nanya, kok kamu betah tinggal di sini sampai beli rumah, beli kebun. Katanya, I like it here, Kota Banjar ini cukup tidak kegedean dan tidak kekecilan," kata Siti.

"Kemana saya yang perlukan itu, saya tahu kemana nyarinya. Intinya, betah di sini (di Kota Banjar)," ucapnya.

Terkait penolakan, pihak keluarga juga tidak ada penolakan terhadap si bule tersebut.

"Karena, tidak ada tanda-tanda mencurigakan," katanya.

Pelaku akan Dideportasi

ALW bakal dideportasi, setelah menjalani hukuman di Indonesia.

Hal itu diungkapkan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar, Andika Dwi Prasetya, saat dihubungi melalui pesan WhatsApp, Senin (25/9/2023).

Sebelum dideportasi, kata dia, pelaku harus menjalani proses hukum yang berlaku di Indonesia.

"Sekarang sedang dilakukan pendalaman oleh teman-teman Polri. Dilanjutkan dengan proses lainnya untuk pembuktian bahwa yang bersangkutan melanggar UU pidana kita, sehingga akan sampai pada proses peradilan di pengadilan tingkat pertama," ujar Andika.

Apabila sudah divonis di tingkat pengadilan, kata Andika, pelaku masih harus menjalani pidana pokok penjaranya. Setelah itu, pelaku dipastikan dideportasi ke negara asalnya.

Baca Juga: Beri Donat Gratis ke Bule yang Ngaku Gak Punya Uang, Pedagang Wanita Ini Terharu Malah Diberi Duit Segini