Find Us On Social Media :

Inilah Sosok Mantan Istri Rano Karno yang Jarang Tersorot, Ternyata Atlet Berprestasi di Indonesia

By Fidiah Nuzul Aini, Minggu, 14 Januari 2024 | 06:50 WIB

Inilah Sosok Mantan Istri Rano Karno yang Jarang Tersorot, Ternyata Atlet Berprestasi di Indonesia

Grid.ID - Inilah sosok mantan istri Rano Karno yang selama ini jarang tersorot kamera.

Sosok mantan istri Rano Karno ternyata bukan orang sembarangan di negeri ini.

Mantan istri Rano Karno ternyata atlet berprestasi di Indonesia.

Kalian pasti sudah tak asing dengan sosok Rano Karno.

Rano Karno merupakan salah satu aktor yang dikenang oleh masyarakat Indonesia berkat perannya sebagai Doel.

Sejak dekade 1970-an, Rano Karno telah menjadi aktor yang sangat terkenal di Indonesia.

Ia telah terlibat dalam berbagai produksi film dan sinetron di layar lebar maupun layar kaca.

Tak hanya dikenal sebagai seorang aktor, Rano Karno kini juga dikenal sebagai seorang politikus.

Meskipun berstatus sebagai seorang artis peran, kehidupan pribadi Rano Karno memiliki cerita menarik yang menarik perhatian banyak orang.

Ternyata, Rano Karno sudah mengalami dua kali pernikahan, sebuah fakta yang tidak banyak diketahui oleh publik.

Lalu siapakah mantan istri Rano Karno?

Baca Juga: Dulu Panen Cuan dari TV sampai Jadi Pejabat, Aktor Senior ini Alih Profesi Jualan Bakwan dan Nasi Kuning Demi Sambung Hidup

Melansir dari Bangkapos.com, Sebelum menaruh hatinya pada Dewi Indriati, Rano Karno pernah menikah dengan seorang wanita cantik bernama Nani Soewanto.

Kehadiran Nani Soewanto sebagai istri pertama jarang mendapat sorotan.

Meski begitu, rupanya Nani Soewanto bukanlah sosok sembarangan, melainkan seorang atlet tenis meja yang berprestasi.

Perjalanan rumah tangga Rano Karno dan Nani Soewanto tidak berlangsung lama dan berakhir dengan perceraian setelah dua tahun pernikahan, seperti dilaporkan oleh Grid.ID.

Dengan nama lengkap Nani Murwanti Soewanto, ia meraih gelar juara nasional tenis meja pada tahun 1978.

Dalam berbagai sumber, ia akrab disapa Nani Rano selama menjadi istri Rano Karno.

Dalam ranokarno.com, Rano Karno menyebut Nani Soewanto sebagai ahli tenis meja.

Terkait hal ini, Rano Karno menyampaikan bahwa saat itu banyak orang yang belum mengetahui banyak informasi tentang dirinya.

"Di dunia nyata, saya tidak sebagai ‘Si Doel’ belum banyak yang tahu."

"Berapa saudara sekandung saya."

Baca Juga: INNALILLAHI, Rano Karno Berduka, Sang Aktor Senior Kehilangan Sosok Penting dalam Hidupnya, Para Selebiriti Ucapkan Belasungkawa

"Di mana saya lahir, pernikahan pertama saya dengan jagoan ping pong, Nani Soewanto dan Dewi Indriati – istri saya sekarang."

"Kedua anak angkat saya; Raka dan Deanty."

"Sekolah saya, apalagi masa kecil dan masa muda saya. Bahkan prestasi "Piala Citra" dan saya sebagai "Duta UNICEF" , banyak yang tidak tahu."

Profil Nani Soewanto cukup sulit ditemukan, karena dia cenderung tidak suka diekspos.

Sekarang, Nani Soewanto terlihat cukup aktif di media sosial, sering membagikan momen bersama keluarganya.

Dalam beberapa kesempatan, dia juga memamerkan aktivitasnya yang terkait dengan tenis meja.

Foto-foto masa lalunya sebagai atlet dan istri Rano Karno banyak tersebar di internet.

Profil Rano Karno, Pemeran Film Populer Si Doel Anak Betawi

Melansir dari Kompas.com, Selain berperan sebagai politikus, pemeran terkenal dari film Si Doel Anak Betawi ini juga terlibat dalam dunia bisnis kuliner dengan menu-menu makanan yang memiliki nama-nama kreatif.

H. Rano Karno, S.I.P lahir di Jakarta pada 8 Oktober 1960, merupakan seorang aktor, penyanyi, dan sutradara Indonesia yang menjabat sebagai Gubernur Banten dari 12 Agustus 2015 hingga 11 Januari 2017.

Baca Juga: Innalillahi, Kaki Adik Rano Karno Diamputasi Gegara Diabetes, Suti Karno Mendadak Berduka Karena Kehilangan Sosok Kesayangan ini

Sebelumnya, Rano Karno menjabat sebagai Pelaksana Tugas Gubernur Banten mulai 13 Mei 2014 hingga 12 Agustus 2015, menggantikan Ratu Atut Chosiyah yang dinonaktifkan karena terlibat dalam kasus suap pilkada di MK.

Popularitasnya terbentuk pada tahun 1970-an dan 1980-an melalui berbagai film seperti Rio Anakku, Gita Cinta dari SMA, dan Taksi, serta peran sebagai Doel dalam sinetron Si Doel Anak Sekolahan pada tahun 1990-an.

Selain sebagai aktor, Rano Karno juga dikenal sebagai penyanyi dan sutradara.

Ayahnya, Soekarno M. Noer, adalah seorang aktor veteran.

Selain itu, Rano Karno juga memiliki saudara kandung seperti Tino Karno dan Suti Karno yang juga berkiprah dalam dunia film.

Ia pernah diisukan sebagai pendamping Fauzi Bowo untuk menjadi wakil gubernur dalam pemilihan gubernur DKI Jakarta tahun 2007.

Pada 22 Maret 2008, Rano Karno resmi dilantik sebagai Wakil Bupati Tangerang untuk periode 2008-2013.

Namun, pada tanggal 19 Desember 2011, ia mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wakil Bupati Tangerang karena terpilih sebagai Wakil Gubernur Banten, mendampingi Ratu Atut Chosiyah untuk periode 2012-2017.

(*)