Find Us On Social Media :

4 Resep Aneka Es untuk Buka Puasa Selama Bulan Ramadan 2024, Mudah Dibuat di Rumah dan Segar Banget!

By Mardyaning Christ Cahyarani, Kamis, 21 Maret 2024 | 15:09 WIB

Inilah 4 resep es yang cocok untuk menu berbuka puasa, mudah dan segar.

Laporan Wartawan Grid.ID, Mardyaning Christ Cahyarani

Grid.ID - Usai menjalankan ibadah puasa seharian penuh, siapa nih yang tak tergoda dengan kesegaran minuman dingin?

Aneka es yang segar untuk disantap usai berpuasa juga sering kali dijajakan oleh para pedagang.

Meski bisa membeli di luar, namun kamu juga bisa loh membuatnya sendiri di rumah.

Simak 4 resep es yang segar yang mudah dibuat dan tentunya cocok sebagai menu berbuka puasa berikut ini!

1. Es Kopyor Jeruk

Dikutip dari laman Tribunpontianak.co.id pada Kamis (21/03/2024), Es Kopyor jeruk bisa menjadi pilihan untuk menu berbuka puasa.

Minuman ini bisa menyegarkan kembali tubuhmu dan menghilangkan dahaga usai seharian berpuasa.

Untuk membuat es kopyor jeruk, kamu memerlukan bahan:

1 mangkuk kopyor sintetis

200 ml gula cair

Baca Juga: Resep Puding Hangat dari Pisang dan Roti Tawar, Cocok Temani Ramadan 2024, Buka Puasa Nggak Selalu Es!

4 buah jeruk peras

1 mangkuk es batu (bisa sesuai selera)

Selasih

Cara membuat:

- Siapkan gelas kosong, lalu tuangkan 8 sendok makan gula cair (tingkat manis bisa sesuai selera).

- Kemudian potong jeruk dan peras, tambahkan es batu sesuai selera.

- Masukkan selasih.

- Terakhir masukkan kopyor sintetis, es kopyor jeruk segar siap disajikan.

2. Sop Buah

Pasti sudah tidak asing lagi dengan minuman sop buah.

Es ini termasuk hidangan yang mudah untuk dibuat di rumah.

Baca Juga: Resep Wedang Bandrek Kekinian, Minuman Hangat Kaya Manfaat untuk Temani Buka Puasamu!

Meski hampir sama dengan es campur, yang membedakan keduanya terletak pada isiannya saja.

Inilah bahan yang perlu kamu siapkan untuk membuat sop buah:

250 gram semangka, dipotong bulat

200 gram melon, dipotong bulat

200 gram nanas, dipotong kotak

100 gram stroberi, dibelah dua

200 gram kelapa muda, dikeruk lebar

1 buah alpukat, dipotong-potong

200 gram daging sirsak, disuwir-suwir

200 gram blewah, dikeruk panjang

100 gram rumput laut, dipotong-potong

Baca Juga: Resep Puding Susu ala Rumahan, Sajian Buka Puasa Ramadan 2024

Bahan sirup:

400 gram gula pasir

1.000 ml air kelapa muda

2 lembar daun pandan

1/4 sendok teh pewarna merah cabai

Bahan pelengkap:

1.000 gram es serut

150 ml susu kental manis putih

Cara membuat:

- Sirup, rebus diatas api kecil, gula pasir, air kelapa muda, pewarna merah cabai, dan daun pandan sambil diaduk sampai kental. Sisihkan.

- Tata buah-buahan dalam mangkuk. Tambahkan es serut.

Baca Juga: Jelang Paskah 2024, 3 Sajian Ini Selalu Hadir Selama Perayaan, Intip Resep Sponge Cake Khas Polandia yang Mudah Dibuat di Rumah!

- Tambahkan sirup gula dan susu kental manis putih.

- Sajikan.

3. Es campur tape

Siapa nih yang suka makan tape?

Sudah bukan asing lagi bukan, bahwa tape juga cocok jika disajikan di dalam minuman dingin?

Es campur tape bisa menjadi salah satu pilihan untuk menu berbuka puasa.

Inilah beberapa bahan yang perlu kamu siapkan untuk membuat es campur tape:

Sirup gula:

200 gram tape

300 ml air

2 lembar daun pandan

Baca Juga: Resep Roti Kepang Khas Yunani, Cocok dan Mudah Dibuat di Rumah Sebagai Camilan Paskah 2024

Bahan pelengkap:

200 gram alpukat, diambil dagingnya, dipotong kotak

100 gram kolang-kaling, direbus, dibelah dua bagian

25 gram pacar cina merah, direbus

150 gram tape singkong, dipotong-potong

150 gram tape ketan hitam

400 ml santan dari 1/2 butir kelapa, direbus bersama 1/4 sendok teh garam sambil diaduk sampai mendidih

100 gram kental manis

750 gram es serut

Cara membuat:

- Sirup gula, campur gula, air, dan daun pandan.

Baca Juga: Mudah dan Anti Ribet, Simak Resep Puding Kurma untuk Takjil Buka Puasa yang Kaya akan Manfaat

- Rebus sampai mendidih dan gula larut.

- Kemudian, angkat dan saring, sisihkan hingga dingin.

- Tata potongan alpukat, kolang-kaling, pacar cina, tape singkong, dan tape ketan hitam di dalam mangkuk.

- Siramkan sirup gula, santan, dan susu kental manis. Tambahkan es serut.

4. Es campur medan

Sementara itu dikutip dari laman Kompas.com, jika kamu bosan dengan es campur pada umumnya, kamu bisa mencoba resep ini.

Es campur medan memiliki isian yang cukup komplit, mulai dari berbagai potongan buah, tape, kacang, hingga cendol juga masuk di dalamnya.

Yuk simak bahan untuk membuat es campur medan:

Bahan sirup:

200 gr gula merah

50 gr gula pasir

Baca Juga: Jangan Bingung, Simak Resep Es Doger Segar untuk Buka Puasa, Simpel dan Anti Ribet Pakai Bahan Seadanya

1 lembar daun pandan, simpulkan

300 ml air

Kuah santan:

250 ml santan 1/2 sdt garam

1 lembar daun pandan, simpulkan

Bahan utama:

200 gr cendol

200 gr nangka tanpa biji, potong dadu kecil

100 gr jagung manis rebus

100 gr biji delima rebus

Baca Juga: Resep Poffertjes alias Kue Cubit Khas Belanda yang Cocok untuk Takjil, Enak Banget Dicocol pakai Cokelat!

300 gr kacang merah, rendam beberapa jam, rebus 200 gr tape singkong, potong kecil es serut secukupnya

Cara membuat:

- Buat sirup es dengan memasak semua bahan sirup hingga mengental dan gulanya larut. Saring. Sisihkan.

- Siapkan kuah santan dengan memasak santan, garam, dan daun pandan hingga mendidih. Angkat.

- Siapkan gelas saji. Masukkan kacang merah, nangka, tapai, jagung, biji delima, dan cendol.

- Tuangi santan, beri es serut dan siram dengan cairan gula merah. Sajikan segera.

Itulah 4 resep es yang cocok untuk menjadi menu berbuka puasa selama Ramadan 2024.

Tertarik membuatnya?

(*)