Find Us On Social Media :

Terpilih Sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB, Pasukan Perdamaian Indonesia Diakui Masyarakat Dunia

By GRID, Minggu, 10 Juni 2018 | 14:53 WIB

Terpilih Sebagai Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB, Pasukan Perdamaian Indonesia Diakui Masyarakat Dunia

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Chandra Wulan

Grid.ID - Indonesia kembali terpilih menjadi anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB untuk periode 1 Januari 2019-2020.

Selain Indonesia, negara lain yang terpilih adalah Belgia, Republik Dominika, Jerman, dan Afrika Selatan.

Dilansir dari VOA, Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi mengatakan fokus Indonesia saat ini adalah melawan terorisme dan radikalisme dengan menggunakan pendekatan komprehensif yang membasmi hingga ke akar-akarnya.

Ini adalah kali keempat Indonesia menjadi anggota tidak tetap DK PBB setelah sebelumnya terpilih pada periode 1973-1974, 1995-1996, dan 2007-2008.

Rekam jejak negeri ini dalam diplomasi dan perjuangan mewujudkan keamanan dan perdamaian baik di kawasan regional maupun global memang tidak main-main.

BACA: Awet dan Adem Ayem, Ini 11 Fakta Romansa Cinta Ratu Elizabeth dengan Pangeran Philip

Sejak tahun 1957, Indonesia telah mengirimkan pasukan perdamaian atau kontingen Garuda ke daerah konflik di seluruh dunia.

Pernah mendengar Kontingen Garuda (KONGA)?

KONGA adalah pasukan TNI yang ditugaskan sebagai pembawa misi perdamaian di luar negeri, di wilayah yang sedang berkonflik.

Dalam perkembangannya, KONGA telah terjun langsung dalam setidaknya empat misi perdamaian.