Find Us On Social Media :

Tak Hanya Enak, 3 Minuman Ini Juga Bisa Optimalkan Fungsi Hati

By None, Minggu, 19 Agustus 2018 | 21:25 WIB

Tak Hanya Enak, 3 Minuman Ini Juga Bisa Optimalkan Fungsi Hati

Grid.ID - Menjaga kesehatan penting untuk dilakukan.

Tak hanya tubuh bagian luar aja yang perlu diperhatikan, namun organ tubuh bagian dalam pun perlu dirawat.

Organ yang perlu perhatian ekstra yaitu hati.

Terutama bagi kamu yang memiliki gaya hidup tidak sehat, kamu wajib ekstra perhatian terhadap organ hatimu.

Pola makan buruk, seperti mengonsumsi makanan tinggi lemak dapat menciptakan tingkat stres pada hati.

(BACA JUGA : Ini Kata Susi Susanti Saat Laura Basuki Perankan Dirinya dalam Film)

Alkohol dan bahkan meminum banyak obat dapat mempengaruhi fungsi hati secara langsung.

Ahli gizi merekomendasikan makanan yang baik untuk hati, dari biji-bijian utuh hingga buah-buahan segar, sayuran, serat, protein dan sejumlah lemak baik yang sehat (bisa termasuk minyak zaitun, salmon atau alpukat).

Berikut ini adalah minuman alami terbaik yang akan meningkatkan fungsi hati.

1. Jus bit

(BACA JUGA : Sederet Artis Hadiri Resepsi Pernikahan Anak Kedua Rano Karno)

Hati bekerja secara konstan untuk menyaring semua yang masuk ke dalam tubuh dengan mengeluarkan hormon dan membantu menjaga tubuh tetap sehat.

Cara terbaik untuk merawat hati adalah dengan menggunakan jus sayuran yang dapat membantu menghilangkan limbah dari makanan olahan yang terjebak di hati.

Bahan yang dibutuhkan adalah 1 buah bit, 2 wortel, 1 lemon, 1,5 sendok makan adas, dan 1 gelas air.

Cuci semua bahan, potong-potong bit dan wortel, masukkan ke dalam belender kemudian haluskan.

Masukkan air lemon dan potongan adas ke dalam blender, haluskan lagi.

Minum jus ini 2 hingga 3 kali seminggu.

(BACA JUGA : Timnas Kazakhstan Harus Kuat Mental Hadapi Pendukung Indonesia Dalam Pertandingan Basket Putri)

2. Apel

Bahan yang dibutuhkan adalah 1 apel, 1 bit kecil, 1 batang seledri, 1/2 mentimun. 1 sendok teh jahe parut, 1 gelas air.

Semua bahan ini akan menyediakan energi, membersihkan tubuh dan memiliki banyak vitamin.

Cara membuatnya adalah dengan mencuci semua bahan, potong kecil-kecil, jangan lupa masukkan jahe parut dan air, kemudian haluskan dalam blender.

(BACA JUGA : Miliki Kulit Berjerawat, Simak Rekomendasi 5 Cleanser di Bawah Harga Rp 50 Ribu yang Cocok Untukmu)

3. Air kelapa

Bahan yang dibutuhkan adalah 1 gelas air kelapa, 1 bit dan 2 wortel.

Cara membuatnya adalah dengan menghaluskan semua bahan dalam blender, dan minum di pagi hari.

Minuman alami ini sangat direkomendasikan untuk perawatan hati dan memperkuat fungsi hati.

Air kelapa kaya akan enzim, vitamin dan mineral yang membantu meningkatkan detoksifikasi.

Artikel ini pernah tayang di Intisari.grid.id dengan judul "Mudah Dibuat, Ini 3 Minuman Enak Sekaligus Optimalkan Fungsi Hati" (Tatik Ariyani/Intisari-Online)