Find Us On Social Media :

Mencari Camilan Sehat saat WFH? Cobalah 5 Makanan Rendah Kalori Ini

By Mia Della Vita, Sabtu, 21 Agustus 2021 | 18:00 WIB

Camilan rendah lemak

Berbagai Macam Kacang dan Buah Kering

Berbagai macam buah kering bisa menjadi camilan menyehatkan kala Kawan Puan meeting seharian. 

Sekarang, coba siapkan kacang mete, almond, kacang tanah, walnut, pistachio, kismis, kurma, kacang hazel, dan aprikot.

Semua jenis makanan ringan di atas sangat baik dan sehat karena menawarkan manfaat kesehatan yang luar biasa.

Jadi, Kawan Puan dapat mengunyahnya tanpa rasa bersalah karena jenis makanan di atas sebenarnya membantu menurunkan berat badan.

Kombinasi Cokelat Hitam, Coconut Almond, dan Biji Labu

Kombinasi ketiganya adalah camilan lezat dan bergizi karena penuh dengan asam lemak omega-3, antioksidan, magnesium, zat besi, protein, dan serat.

Baca Juga: Bingung Memilih Daging Steak? Ini Cara Bedakan Sirloin, Tenderloin, dan Ribeye dari Dims the Meat Guy

Camilan di atas dapat Kawan Puan nikmati saat bekerja dari rumah untuk menjaga energi. 

Granola

Sarat dengan vitamin dan mineral, granola adalah camilan yang terdiri dari biji-bijian, buah-buahan dan kacang-kacangan. 

Tambahkan yogurt Yunani ke dalamnya dan nikmati camilan sehat, tinggi serat, dan rendah lemak ini sesuka hati Kawan Puan.

Perlu Kawan Puan ketahui kalau granola dan yogurt merupakan kudapan yang akan membuat kita kenyang untuk waktu lama.