Find Us On Social Media :

5 Manfaat Donor Darah bagi Pendonor, Baik untuk Kesehatan Jantung

By Ericha Fernanda, Jumat, 17 September 2021 | 14:15 WIB

Manfaat mendonorkan darah bagi diri sendiri dan orang lain

2. Menyambung kehidupan bagi orang yang membutuhkan

Manfaat donor darah yang paling terasa ialah satu unit darah bisa menyelamatkan nyawa hingga tiga orang, tergantung kebutuhan pasien itu sendiri.

Donor darah memberikan pelayanan yang vital bagi masyarakat, ini sangat berguna untuk menyambung kehidupan orang lain dan merngurangi penderitaan mereka.

3. Meningkatkan kesehatan jantung

Apabila kamu melakukan donor darah secara rutin dan terjadwal, kamu akan mendapatkan efek perlindungan terhadap penyakit kardiovaskular.

Baca Juga: Duh! Ternyata Ini 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Merusak Pembuluh Darah

 

Tentu saja, manfaat ini akan sangat berguna bagi kesehatan jantung kamu dan juga mengurangi potensi penyakit jantung

4. Menurunkan tekanan darah

Dampak positif dari donor darah secara rutin ialah membantu menurunkan tekanan darah. 

Ini terjadi karena jumlah ferritin dari tubuh akan keluar bersama darah yang didonorkan, sehingga kadarnya pun berkurang.

Karena kadarnya berkurang, maka akan mengurangi stres oksidatif dan mengurangi berbagai gejala sindrom metabolik, salah satunya tekanan darah tersebut.