Find Us On Social Media :

Kisah Yana Zein Sebelum Dikebumikan dan Agama Yang Dianut Yana

By Rich, Selasa, 6 Juni 2017 | 16:17 WIB

Nurzaman Zein ayah Yana Zein

Nurzaman juga mencurahkan rasa bangganya dapat membesarkan anak seperti Yana Zein.

"Salut itu ya. Dia kan anak saya, darah daging saya. Ingat betul saya. Saya yang antar dia sekolah," kenang Nurzaman sambil matanya berkaca-kaca saat mengingat lagi kebersamaannya dengan almarhumah Yana Zein.

Tak hanya masa kecil yang membuat Nurzaman terharu adalah kisah ketegasannya dalam kisruh di prosesi pemakaman anaknya tersebut.

Menurutnya, sebagai ayah dia memiliki hak atas apapun yang menyangkut anaknya.

"Saya sebagai kepala keluarga, jadi betul kalau dibilang saya yang berhak atas Yana. Mulai dari agamanya, sekolahnya, pun waktu dia jadi artis," tegas Nurzaman Zein.

(Baca Juga: Ternyata Ini Agama Yang Dianut Almarhumah Yana Zein)

(Baca Juga: Ternyata, Anak-Anak Yana Zein Sejak Lahir Belum Pernah Ketemu Kakeknya)

Ayu Azhari pun mengisahkan apa yang dia saksikan, saat memandikan tubuh Yana yang sebelumnya telah cantik dirias.

"Saya kebetulan ada di ruangan itu. Saya tanya bapaknya, 'ini siapa yg mandiin?' dia bilang 'saya". Terus karena saya ada di situ otomatis membantu, karena kan harus membaliknya, dan sebagainya," ujar Ayu Azhari ditemui di TPM Gandul, Cinere, Depok, Jumat (2/6/2017).

(Baca Juga: EKSKLUSIF VIDEO: Ayah Yana Zein Setuju Makam Yana Zein Dipindahkan!)

Ketika memandikan jenazah Yana Zein, Ayu Azhari melihat wajah sahabatnya itu begitu bersih bahkan tak tampak seperti sedang sakit.

Ayu juga mengatakan wajah Yana Zein bahkan seperti bayi yang baru lahir.