Find Us On Social Media :

Yuk Bersihkan Usus Besar dengan 6 Cara Alami Ini, Dijamin Jauh dari Segala Penyakit!

By Devi Agustiana, Jumat, 25 Desember 2020 | 12:47 WIB

Yuk Bersihkan Usus Besar dengan 6 Cara Alami Ini, Dijamin Jauh dari Segala Penyakit!

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Tahukan kamu bahwa pola makan sehari-hari sangat memengaruhi kesehatan pencernaan, termasuk fungsi usus besar?

Dalam pencernaan kita, usus kecil dan usus besar sangat diandalkan untuk fungsi dan sistem tubuh.

Maka dari itu, kondisi usus yang kotor berisiko memicu berbagai penyakit, bahkan tak hanya yang berhubungan dengan pencernaan.

Baca Juga: Tak Terima Disebut Punya Pria Idaman Lain, Jane Shalimar Minggat dari Rumah Hingga Ancam Gugat Cerai Suami

Hal ini membuat banyak orang menjalani langkah-langkah untuk membersihkan usus.

Namun secara medis, membersihkan usus yang kotor sebenarnya tidak diperlukan kecuali jika memang menderita penyakit tertentu.

Sebab, usus manusia sudah memiliki suatu mekanisme tersendiri untuk membersihkan berbagai kotoran yang mampir ke dalamnya.

Baca Juga: Nathalie Holscher Bikin Geger Gegara Pamer Test Pack Usai 1 Bulan Lebih Menikah, Begini Reaksi Sule Soal Kabar Kehamilan sang Istri Tercinta, Sang Komedian Beberkan Respon Anak-anaknya

Meski begitu, tidak ada salahnya apabila ingin mengetahui cara membersihkan usus kotor guna menjaga kesehatan organ tersebut.

Mengutip laman Kontan.co.id, saat usus sedang tidak sehat atau kotor, maka ada beberapa gejala yang bisa muncul, seperti sakit perut, ngidam makanan tertentu, kenaikan berat badan, perubahan suasana hati.

Manfaat membersihkan usus adalah membantu mengobati masalah kesehatan seperti sembelit atau buang air besar tidak teratur, menurunkan risiko kanker usus besar, meningkatkan energi, meningkatkan fungsi hati, meningkatkan kekebalan tubuh, hingga membantu penurunan berat badan.