Find Us On Social Media :

Yuk, Jadikan Rutinitas Minum Kopi Jadi Lebih Sehat dengan 9 Cara Ini

By Devi Agustiana, Jumat, 22 Januari 2021 | 13:02 WIB

Yuk, Jadikan Rutinitas Ngopi Lebih Sehat dengan 9 Cara Ini

Laporan Wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID – Kini, kedai kopi sudah menjadi tempat yang akrab dengan generasi milenial.

Dari yang mulanya hanya coba-coba dengan teman di gerai kopi, tak sedikit yang akhirnya juga menyukai minuman berkafein ini.

Minuman ini memiliki posisi tersendiri bagi penikmatnya, baik diteguk saat santai atau bekerja, kopi memang sangat memikat.

Baca Juga: Paras Tampannya Warisi Mendiang sang Ayah, Ini Fakta Tak Terduga Perihal Putra Sulung Syekh Ali Jaber yang Cerdas Kuasai Banyak Bahasa

Akan tetapi, jika diminum terlalu banyak, kopi akan memberikan efek samping yang buruk.

Mengutip laman Tribun-Bali.com, beberapa bahaya dari minum kopi berlebihan seperti meningkatkan frekuensi buang air kecil, ketergantungan, membuat cemas, insomnia, menyebabkan masalah pencernaan, hingga tekanan darah tinggi.

Oleh karena itu, kamu perlu mengetahui bagaimana membuat kebiasaan minum kopi lebih menyehatkan.

Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, berikut caranya.

Baca Juga: Mantan Istrinya Sudah Tertawa Bahagia Usai Dipersunting Duda Tajir, Kiwil Malah Disebut Masih Berharap Bisa Balikan dengan Meggy Wulandari, Rohimah: Masih Berharap dengan Mantan, Entah Kenapa...

1. Jangan anggap kopi pengganti sarapan

Beberapa orang sering kali lebih memilih minum secangkir kopi di pagi hari daripada sarapan.