Find Us On Social Media :

Sempat Viral Gegara Minta Tolong Presiden Jokowi, Rokaya TKW Asal Indramayu Akhirnya Pulang Hanya dengan Bawa Uang Rp 4 Ribu

By Rizqy Rhama Zuniar, Rabu, 19 Januari 2022 | 11:51 WIB

Ketua SBMI Cabang Indramayu, Juwarih saat menunjukkan rekaman video Rokaya (40).

Empat bulan berlalu, Rokaya akhirnya bisa pulang ke Indonesia dan tiba di rumahnya pada Kamis (13/1/2022), sekitar pukul 22.00 WIB.

Sayang, si balik kebahagiaan itu, ia mengaku trauma dengan apa yang dialaminya selama di Irak.

Mirisnya, Rokaya juga mengaku hanya membawa uang Rp 4 ribu perak.

Mengutip dari Tribun-video.com, uang sisa hasil bekerja Rokaya itu diketahui habis lantaran diminta agency untuk membeli tiket kepulangannya ke Indonesia.

Meski telah memberikan semua sisa uang gajinya, Rokaya mengaku masih diminta uang tambahan 100 dolar oleh agency.

Permintaan agency itu pun tidak dipenuhi Rokaya karena ia tak lagi memiliki uang.

Baca Juga: Kasus Tabung Tanah Ustaz Yusuf Mansur VS 3 TKW Bakal Dilanjutkan ke Pidana?

Rokaya mengungkapkan, sebelumnya ia mendapat uang senilai 800 dolar dari upahnya bekerja selama 3 bulan.

Upah tersebut nyatanya tidak sesuai kesepakatan karena sebelumnya ia dijanjikan mendapat gaji 500 dolar per bulan oleh majikannya.

Namun pada kenyataannya, ia hanya diberi upah 300 dolar saja per bulan.

(*)