Find Us On Social Media :

Kaget dengan Meninggalnya Maura Magnalia, Rano Karno Ingatkan Soal Masalah Jantung yang Bisa Menyerang Anak Muda, Mulai Sekarang Terapkan 4 Cara Menjaga Kesehatan Organ Vital Ini

By Ragillita Desyaningrum, Rabu, 26 Januari 2022 | 14:53 WIB

Rano Karno ingatkan penyakit jantung bukan hanya menyerang orang tua tapi juga anak muda.

Dikutip dari Bobo.id, inilah 4 cara menjaga kesehatan jantung sejak dini.

Tidur cukup

Jangan salah, orang yang kurang tidur ternyata berisiko mengalami penyakit jantung dan peredaran darah.

Oleh karena itu, kita disarankan untuk mendapatkan tidur malam yang cukup yaitu sekitar 7-8 jam.

Menjaga pola makan

Makanan yang kita konsumsi ikut mempengaruhi kesehatan jantung dan organ-organ lain di dalam tubuh.

Kalau mau jantung sehat, hindari lemak trans karena dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat dan menurunkan kadar kolesterol baik.

 Baca Juga: Rano Karno Beberkan Baru Pasang 3 Ring di Jantung, Kondisi Seperti Apa yang Mengharuskan Jantung Dipasang Ring?

Kadar kolesterol jahat yang terlalu banyak di dalam tubuh pun akan berisiko menyumbat pembuluh arteri dan memicu penyakit jantung.

Makanan yang mengandung lemak trans biasanya terkandung dalam makanan olahan kemasan, margarin, dan makanan yang digoreng dengan minyak.

Terlalu lama duduk

Walaupun di masa pandemi ini kita diharuskan untuk berada di rumah, jangan sampai bermalas-malasan.