Find Us On Social Media :

Ini 4 Cara Menjaga Daya Tahan Tubuh agar Fit Selama Perjalanan Mudik

By Nana Triana, Jumat, 22 April 2022 | 19:05 WIB

Ilustrasi mudik lebaran.

Grid.ID - Situasi pandemi Covid-19 yang terus membaik di Tanah Air membuat pemerintah melakukan pelonggaran aturan pembatasan kegiatan sosial dengan memperbolehkan masyarakat untuk mudik pada Lebaran tahun ini. 

Kebijakan tersebut menjadi berita gembira yang sudah lama dinanti oleh masyarakat. Sebab, sudah dua tahun terakhir masyarakat menjalani Ramadan dan Idulfitri dalam pembatasan kegiatan sosial akibat tingginya penyebaran Covid-19.

Namun, masyarakat diimbau untuk tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penularan Covid-19. Pemerintah menegaskan bahwa pandemi belum berakhir.

Selain disiplin menerapkan prokes, masyarakat yang berencana melakukan perjalanan mudik beberapa hari sebelum Lebaran sebaiknya sudah melakukan persiapan dari sekarang.

Persiapan dari jauh hari sebelum berangkat mudik akan membantu menjaga sistem kekebalan tubuh saat di perjalanan, sehingga bisa tetap sehat dan fit sampai tiba di kampung halaman.

Berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk menjaga imunitas tubuh agar tetap fit saat mudik Lebaran.

1. Cukup istirahat

Mendapat istirahat yang cukup adalah kebutuhan utama yang harus diperhatikan sebelum melakukan perjalanan jauh. Terutama bagi kamu yang berencana mudik menggunakan kendaraan pribadi.

Dilansir dari Healthmatters, tidur yang cukup dapat bantu menjaga kesehatan, terlebih jika akan melakukan perjalanan panjang atau melintasi zona waktu yang berbeda. Agar stamina tetap terjaga, ada baiknya kamu konsisten tidur 6-8 jam sehari selama satu minggu sebelum berangkat mudik.

2. Makanan bernutrisi

Sebelum mudik, kamu dan keluarga perlu mengonsumsi makanan bernutrisi seimbang secara teratur. Tak hanya membuat tubuh lebih bertenaga selama perjalanan mudik, mengonsumsi makanan bergizi juga dapat memperkuat daya tahan tubuh dalam melawan infeksi virus.

Ada beberapa jenis kebutuhan nutrisi yang perlu kamu cukupi, yaitu protein, karbohidrat, serat, vitamin, dan mineral. Nutrisi ini bisa kamu peroleh dari berbagai jenis makanan bergizi, mulai dari buah, sayur, daging, ikan, telur, hingga kacang-kacangan.

Supaya lebih praktis selama di perjalanan, kamu bisa membawa bekal sereal seperti Super Muesli. Produk ini terdiri dari rolled oat, almond, cranberry, pumpkin seed, cashew, dan raisin. Dengan begitu, kamu tetap bisa mengonsumsi makanan bernutrisi tinggi selama perjalanan mudik.

3. Mengonsumsi suplemen

Selain mengonsumsi makanan bergizi tinggi, suplemen juga dibutuhkan sebagai nutrisi tambahan. Kamu dapat mengonsumsi suplemen yang mengandung vitamin lengkap agar daya tahan tubuh terjaga.

Suplemen yang dikonsumsi sebaiknya mengandung vitamin, mineral, dan kandungan lainnya yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh, seperti Suka Organic Garlic Power yang mengandung banyak vitamin A, vitamin C, kalsium, dan zat besi.

Tidak hanya menjaga daya tahan tubuh, minuman suplemen tersebut juga dapat membantu mengontrol kadar kolesterol, hipertensi, dan diabetes.

Kamu juga bisa mengonsumsi Habbatussauda yang dikenal sebagai tanaman herbal yang bermanfaat untuk tubuh. Tanaman ini baik dikonsumsi untuk kekebalan tubuh. Selain itu ada beragam manfaat Habbatussauda untuk kesehatan dan kulit.

4. Disiplin prokes

Disiplin menerapkan prokes merupakan syarat wajib untuk meminimalkan risiko tertular Covid-19 selama perjalanan mudik. Prokes tersebut antara lain rutin mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer, menjaga jarak, serta dan menggunakan masker dengan benar yang terbuat dari tiga lapis kain atau masker medis. 

Nah, buat kamu yang saat ini sudah mulai melakukan persiapan untuk mudik Lebaran, kamu bisa memanfaatkan berbagai promo dari e-commerce agar lebih hemat. Salah satunya dengan mengikuti promo Lebaran Mega Sale dari Lazada yang berlangsung hingga 22 April 2022.

Promo Lebaran Mega Sale menawarkan diskon hingga 90 persen untuk semua produk, Bonus Dadakan sampai dengan Rp 1,4 juta, harga produk mulai Rp 4.000, dan gratis ongkos kirim (ongkir) se-Indonesia.

Mainkan juga game LazzieStar Berkah Ramadan untuk mendapatkan berbagai hadiah dari Lazada. Untuk menikmati sederet promo menarik dari Lazada, segera download aplikasi Lazada di ponsel atau kunjungi situs Lazada.