Find Us On Social Media :

Makan 3 Kurma Sehari Selama Berpuasa, ini yang akan terjadi pada tubuh anda

By Anggerhana Denni Rahmawati, Sabtu, 19 Mei 2018 | 19:30 WIB

Kurma

Laporan Wartawan Grid.ID, Anggerhana Denni

Grid.ID - Buah kurma merupakan buah yang populer di bulan ramadhan.

Rasanya belum lengkap jika berbuka puasa tidak makan buah tersebut.

Kurma termasuk ke dalam buah yang 'kuno'.

(Dada Sakit Bak Ditusuk Jarum, Ini 8 Gejala Lain Seseorang Terkena Pleuritis)

Sebab, arkeologis mengatakan jika buah berwarna coklat ini telah ada sejak 7000 SM.

Buah kurma juga telah menjadi makanan pokok di Timur Tengah selama ribuan tahun.

Banyak kandungan yang ada pada buah kurma, yaitu mineral, vitamin, dan fitonutrien yang bermanfaat bagi kesehatan.

(Merasa Kehilangan, Aliya Rajasa Ungkap Kesedihannya atas Kepergian Adara Taista)

Tak hanya itu, di dalam kurma juga terdapat zat besi, tembaga, kalium, magnesium, mangan, banyak vitamin B termasuk vitamin B6 (piridoksin), niacin, asam pantotenat, dan riboflavin.

Kandungan kurma lainnya yaitu vitamin A, K, karoten, lutein, zeaxanthin dan serat.

Banyak penelitian mengenai kurma telah dilakukan.

(3 Kesalahan Orang Tua Menurut Najeela Shihab, Kakak Kandung Najwa Shihab)

Salah satunya pada tahun 2003.

Penelitian tersebut telah dipublikasikan dalam International Journal of Food, Sciences and Nutrition.

Hasil studi tersebut menunjukkan bahwa kurma dapat dianggap sebagai makanan yang hampir ideal.

(Dikabarkan Meninggal Dunia, Berikut 4 Potret Cantik Adara Taista, Menantu Hatta Rajasa saat Prosesi Lamaran)

Sebab, kurma menyediakan berbagai macam nutrisi penting dan manfaat kesehatan potensial.

Studi ini menyimpulkan bahwa kurma mengandung setidaknya 15 mineral, termasuk selenium.

Selenium adalah sebuah unsur yang banyak diyakini oleh peneliti saat ini menjadi agen anti kanker yang kuat dan penguat kekebalan tubuh yang hebat.

(Nggak Cuma Kulit Pisang, 4 Bahan Alami Ini Ampuh Hilangkan Plak pada Gigi)

Penelitian ini juga menunjukkan kurma mengandung 23 jenis asam amino dan beberapa asam lemak tak jenuh yang cukup bagus seperti palmitoleat, oleat, linoleat, dan asam linolenat.

Tak perlu makan kurma dalam jumlah yang banyak untuk mendapatkan semua manfaat kurma tersebut.

Cukup konsumsi 3 butir perhari.

(Anggun dan Elegan, Intip Penampilan Victoria Beckham Menghadiri Royal Wedding Meghan Markle-Pangeran Harry yuk!)

Makan kurma dapat memberikan dorongan energi.

Daripada harus meminum minuman berenergi, lebih baik makan kurma.

Mengunyah kurma juga dapat membantu seseorang membakar kalorinya.

(Hadiri Royal Wedding, Oprah Winfrey Tampil Anggun dalam Balutan Dress Pink)

Serat makanan dalam kurma akan membuat seseorang memiliki energi yang lebih lama.

Memakan kurma, tak perlu takut dengan 'serangan gula' sebab kurma tidak sama dengan makanan manis lainnya.

Kurma memiliki serat larut yang tinggi.

(5 Quotes dari Demi Lovato, Wow Bikin Semangat Seketika loh!)

Serat larut menarik air dari saluran pencernaan dalam tubuh.

Meskipun begitu, ternyata kurma justru dapat membantu mengatasi sakit diare.

Mengonsumsi kurma bisa meningkatkan bakteri baik dalam usus juga lho.

(Tamu Selebritis yang Hadir di Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Markle, Mantan Harry Juga Ada!)

(*)