Find Us On Social Media :

Tips Traveling Seru Selama 48 Jam di Dubai Tanpa Menghabiskan Banyak Uang

By Dinda Tiara Alfianti, Jumat, 8 Juni 2018 | 15:11 WIB

Nikki Beach- Dubai, Uni Emirat Arab

Di malam hari berkunjunglah ke Ravi Restaurant, salah satu destinasi kuliner Pakistan paling terkenal di Dubai.

Namun harga hidangan disini sama sekali tidak mahal dan tentu dengan rasa yang lezat.

Dan, akhiri waktu malamu dengan berkunjung ke The Dubai Fountain di Dubai Mall adalah salah satu atraksi terbaik kota ini.

Tidak hanya terkenal, unik, dan diadakan rutin dalam jangka waktu tertentu, namun pertunjukan ini juga gratis untuk dinikmati semua orang yang datang kesini.

(Baca juga: Daebak! Barengan Konser SMTOWN di Dubai, Fans Buat Project Ulang Tahun Sehun EXO di Burj Khalifa)

Untuk penginapan kamu bisa memilih penginapan yang terletak tepat di tengah kawasan sejarah Al Fahidi, dekat dengan beberapa tempat wisata terbaik, dari Dubai Museum, ke Creek hingga Sheikh Mohammed Centre for Cultural Understanding, Orient Guest House adalah tempat persinggahan yang damai dengan harga terjangkau.

Boutique guesthouse memiliki 10 kamar yang didekorasi dengan gaya tradisional Arab dimana seluruh rumah terasa seperti rumah jaman dahulu lengkap dengan area majlis dan halaman untuk bersantai.

Tidak jauh dari guesthouse ini terdapat XVA Hotel yang menawarkan nuansa serupa namun jauh lebih artistik yang terhubung dengan sebuah galeri.

Jika kamu ingin tinggal di bagian kota yang lebih ramai, Rove Hotels adalah pilihan terbaik yang menawarkan nuansa modern dengan harga terjangkau di area utama di Dubai. (*)