Find Us On Social Media :

Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Menjaga Kesehatan Vagina, Apa Saja?

By Kinanti Nuke Mahardini, Rabu, 18 Agustus 2021 | 21:46 WIB

Makanan yang baik untuk menjaga kesehatan vagina

Parapuan.co - Apa yang Kawan Puan lakukan saat harus menjaga kesehatan seksual dan reproduksi? Jawabannya, pasti rajin membersihkannya. 

Selain rajin membersihkannya, menjaga kesehatan vagina juga harus dilakukan dengan konsumsi makanan sehat dan bernutrisi. 

Dengan kata lain tak hanya secara eksternal, kesehatan vagina juga harus dijaga dengan konsumsi makanan kaya nutrisi. 

Memberikan perhatian khusus pada kesehatan vagina nyatanya bisa menjaga kita dari dalam agar vagina tidak rentan terkena infeksi atau penyakit. 

Sebenarnya, makanan sehat untuk vagina apa saja yang bisa kita konsumsi? 

Dilansir dari CewekBanget.id, berikut 5 makanan sehat untuk menjaga kesehatan vagina tetap baik: 

Telur

Risiko infeksi vaginabacterial vaginosis (BV), ternyata bisa kita cegah hanya dengan konsumsi sebutir telur lho, Kawan Puan.

Faktanya, telur dengan kandungan vitamin D bisa menjaga sistem imun vagina.

Selain telur, konsumsi suplemen vitamin D juga dapat mencegah risiko penularan infeksi tersebut.

Tetapi dibanding bergantung dengan suplemen, konsumsi makanan alami seperti telur akan sangat lebih baik, Kawan Puan. 

 

Baca Juga: Selain Kulit Kiwi, 5 Buah Ini Memiliki Bagian yang Bermanfaat untuk Tubuh

Alpukat

Buah dengan rasa lezat yang dapat diolah jadi berbagai macam jenis makanan atau minuman ini dapat membantu memproduksi hormon seksual pada tubuh, lho. 

Hormon seksual menjadi penting sebab saat hormon estrogen rendah, vagina bisa menjadi lebih kering.

Mengonsumsi alpukat ternyata bisa mencegah hal itu terjadi dan kelembapan vagina bisa terjaga dengan baik. 

Yogurt

Kandungan probiotik pada yogurt dapat membantu populasi mikrobiota pada tubuh, termasuk vagina lho, Kawan Puan. 

Meski begitu, yogurt yang baik untuk tubuh adalah plain yogurt atau yogurt alami tanpa gula. 

Yogurt dengan berbagai rasa biasanya sudah mengandung gula dan hal tersebut justru dapat mempercepat pertumbuhan bakteri jahat.

Bakteri jahat terlalu banyak bisa memunculkan ketidakseimbangan pada tubuh. 

Kimchi

Makanan pelengkap Korea Selatan yang satu ini tentu sudah tidak asing lagi di telinga Kawan Puan. 

Makanan fermentasi seperti kimchi ternyata punya dampak baik bagi vagina karena sayuran terfermentasinya kaya akan bakteri baik.

Bakteri baik tersebut dapat mempertahankan populasi gut flora atau mikrobiota dengan jumlah yang sehat pada tubuh, termasuk bagi vagina.

 

 

Baca Juga: Simak! Ini Makanan yang Bisa Menambah Asam Folat dalam Tubuh

 

Salmon

Salmon dan ikan berlemak yang mengandung asam lemak omega-3 tinggi nyatanya berguna bagi sel tubuh kita. 

Faktanya, omega-3 mampu mengatasi kekeringan vagina pada perempuan yang mengalami menopause.

Agar vagina tetap sehat, konsumsi salmon atau ikan dengan omega-3 lainnya sebanyak 2 kali seminggu.

Jika kita tidak bisa konsumsi ikan, rajin mengonsumsi suplemen seperti minyak ikan juga bagus untuk menjaga kondisi tubuh.

(*)

Baca Juga: Selain Pakaian Adat yang Menarik, Lampung Juga Miliki Kuliner Legendaris