Find Us On Social Media :

Olahraga Setelah Vaksin Covid-19 Berbahaya? Simak Penjelasannya

By Anna Maria Anggita, Senin, 1 November 2021 | 17:48 WIB

Penjelasan tentang amankah melakukan olahraga setelah vaksin Covid-19

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) menjabarkan efek samping yang paling umum setelah menerima vaksin seperti nyeri, kemerahan, dan bengkak di tempat suntikan. 

Selain itu, penerima vaksin juga mungkin mengalami kelelahan, sakit kepala, nyeri otot, dan panas dingin. 

Tak jarang, kita akan merasakan demam dan mual. Tetapi, efek samping setiap orang akan berbeda usai menerima vaksin. 

Untuk menghilangkan rasa nyeri yang ada, CDC sebenarnya merekomendasikan melatih lengan untuk membantu mengurangi ketidaknyamanan di tempat suntikan.

Latihan setelah suntikan pertama mungkin tidak menjadi masalah jika efek samping itu masih bisa ditoleransi.

 

Baca Juga: Tips Memasak Mudah Pasta Jadi Lebih Sehat ala Chef Martin Praja

Sebuah studi New England Journal of Medicine tahun 2021 mencatat bahwa efek samping mungkin lebih intens setelah suntikan kedua daripada yang pertama.

Rasa sakit yang dirasakan mungkin lebih intens, namun tidak disebutkan bahaya apa pun akibat berolahraga.

Hal yang menjadi perhatian lain apabila muncul efek samping setelah vaksin Covid-19 lalu tetap memaksakan untuk berolahraga ialah kondisi tubuh akan lebih buruk karena kelelahan.

Lantas, jenis olahraga apa yang direkomendasikan setelah menerima vaksin Covid-19?

Masih dari sumber yang sama tertulis bahwa tidak ada jenis olahraga khusus yang direkomendasikan setelah menerima vaksin Covid-19.