Find Us On Social Media :

Kini Terkuak! Mengapa Kurma Sangat Baik Dikonsumsi saat Berbuka Puasa, Simak Penjelasan Ilmiahnya

By Devi Agustiana, Jumat, 24 April 2020 | 11:31 WIB

Kurma telah menjadi kudapan yang identik dengan bulan Ramadhan. Simak manfaat dan penjelasan secara ilmiahnya.

Kurma juga menyediakan beberapa zat gizi dan zat nirgizi penting, seperti kalium, magnesium, niasin, dan serat dalam jumlah yang dapat diandalkan.

Keempat zat itu memiliki fungsi penting bagi jantung dan pembuluh darah.

Kalium berperan membuat jantung dapat berdenyut teratur, mengaktifkan kontraksi otot, mengendalikan keseimbangan air dalam jaringan dan sel-sel tubuh, serta membantu mengatur tekanan darah.

Baca Juga: Baru 4 Bulan Nikah Tapi Biarkan Sang Ayah Mertua Menunggu Lama, Syahrini Ngaku Menyesal Bukan Main: Sampai Nggak Nafsu Makan!

Alumnus Griffith University School of Public Health, Brisbane, Queensland, Australia itu menjelaskan, beberapa penelitian memperlihatkan bahwa makanan yang sarat kalium, minimal 400 mg per hari, dapat mengurangi risiko stroke.

Sedangkan magnesium membantu fungsi sarat kalium, minimal 400 mg per hari, dapat mengurangi risiko stroke

Magnesium juga membantu fungsi saraf dan otot, termasuk pengaturan irama jantung, agar tetap normal.

Niasin membantu pelepasan energi dari makanan, serta menjaga fungsi kulit, saraf, dan sistem pencernaan agar tetap normal.

Baca Juga: 13 Tahun Ayahnya Tak Pernah Sahur di Rumah, Anak Denny Cagur Menangis Haru, Abi: Papi, Kapan Sahur di Rumah?

Ia diduga kuat pula berperan melawan penyakit jantung.

Sementara sejumlah penelitian menunjukkan, asupan (intake) serat yang tinggi dapat menurunkan kadar kolesterol darah dengan menghambat penyerapan lemak atau kolesterol pada usus besar.

Mengurangi asam lambung