Find Us On Social Media :

Dunia Pendidikan Indonesia Ikut Terkena Imbas dari Pandemi Covid-19, Nadiem Makarim Terbitkan Surat Edaran Peniadaan UN, Ujian Kesetaraan, dan Ujian Sekolah

By Novia, Kamis, 4 Februari 2021 | 21:00 WIB

Potret Nadiem Makarim Kenakan Baju Batik

Laporan Wartawan Grid.ID, Rizqy Rhama Zuniar

Grid.ID - Pandemi covid-19 yang melanda Indonesia memberikan begitu banyak dampak di berbagai aspek kehidupan masyarakat.

Adanya pandemi ini, membuat masyarakat mau tak mau harus mengurangi kegiatan sosial mereka.

Hal tersebut pun berimbas pada mereka yang tengah merantau di luar kota menjadi tidak bisa bertemu dengan sanak keluarganya.

Selain itu, juga terdapat banyak karyawan yang terkena PHK lantaran akibat adanya pandemi covid-19.

Baca Juga: Cerita Masa-Masa Sekolah, Nadiem Makarim Mengaku Sempat Depresi Gara-Gara Sikap Gurunya : Kayak Nge-bully Saya di Kelas

Beberapa keryawan lain pun juga terpaksa bekerja dari rumah (WFH) untuk mengurangi persebaran kasus covid-19.

Tak hanya itu, dunia pendidikan Indonesia pun juga terkena imbas dari adanya pandemi covid-19.

Banyak siswa yang terpaksa belajar dari rumah untuk mengikuti proses pembelajaran sekolah.

Bahkan tak sedikit siswa maupun orang tua yang mengeluhkan bahwa kegiatan belajar dari rumah tidaklah efektif.

Baca Juga: Gelontorkan Dana Rp 9 Triliun untuk Siswa sampai Dosen, Nadiem Makarim Jawab Kecemasan Masyarakat: Saya Tidak akan Berhenti di Sini!

Namun apa boleh buat, demi mengurangi persebaran kasus covid-19, siswa terpaksa harus mematuhi aturan tersebut.