Find Us On Social Media :

Sang Ayah Kini Jadi Pesakitan di Penjara Akibat Tersandung Kasus Hukum, Zaskia dan Shireen Sungkar Ungkap Sifat Asli Mark Sungkar yang Paling Anti Korupsi: Kita Lebih Tahu Papah Seperti Apa

By None, Kamis, 11 Maret 2021 | 14:36 WIB

Zaskia Sungkar Singgung Istri Muda Mark Sungkar, Reaksi Shireen Sampai Buat Nagita Slavina Istigfar

Grid.ID – Namanya melejit sebagai aktor sinetron dan layar lebar di era 90-an, Mark Sungkar memang saat ini tak lagi aktif di dunia hiburan.

Namun tak kalah dengan putrinya, Zaskia dan Shireen Sungkar yang jadi artis kondang, kehidupan Mark Sungkar nyatanya tak pernah bosan untuk diperbincangkan.

Hidup bahagia dengan Santi Asok Mala, istrinya yang terpaut usia 45 tahun lebih muda, Mark Sungkar baru-baru ini menggemparkan publik karena terseret kasus hukum.

Baca Juga: Ayahnya Tersandung Kasus Korupsi, Zaskia Sungkar: Biar Waktu yang Menjawab

Sebelumnya diketahui, Mark Sungkar yang juga Mantan Ketua umum Pengurus Pusat Federasi Triatlon Indonesia (PPFTI), didakwa merugikan keuangan negara senilai ratusan juta rupiah.

Ayah Shireen Sungkar dan Zazkia Sungkar ini didakwa atas laporan keuangan fiktif kegiatan dana Pelatihan Nasional (Pelatnas) Asian Games 2018 di Bandung, Jawa Barat.

Menurut pernyataan Jaksa Penuntut Umum (JPU), Mark Sungkar telah memuat laporan bukti belanja akomodasi palsu pada kegiatan pelatnas di The Cipaku Garden Hotel.

Baca Juga: Niat Hati Bela Mati matian Mark Sungkar yang Ditangkap Polisi Gegara Korupsi Rp 694 Juta, Zaskia Sungkar Malah Diskakmat Netizen: Udah Jelas Korupsi tapi Bilang Itu Cobaan dari Tuhan!

"Terdakwa telah membuat laporan pertanggungjawaban keuangan yang terdapat bukti/ dokumen fiktif berupa belanja akomodasi kegiatan di The Cipaku Garden Hotel, Bandung, Jawa Barat," ujar Jaksa Nopriyadi di Pengadilan Tipikor Jakarta pada 2 Maret 2021.

Mark Sungkar disebut tidak segera mengembalikan dana sisa kegiatan ke kas negara yang ditransfer oleh pihak The Cipaku Garden Hotel.

Perbuatan itu dianggap bertentangan dengan Peraturan Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Nomor 1047 Tahun 2017 tentang Petunjuk Teknis Penyaluran Bantuan Pemerintah dalam Akun Belanja Barang Lainnya untuk Diserahkan kepada Masyarakat/ Pemerintah Daerah Guna Program Peningkatan Prestasi Olahraga Nasional.

Tak hanya itu, mantan suami Fanny Bauty ini juga menyampaikan laporan penggunaan yang diterima oleh PPFTI melebihi waktu 14 hari setelah kegiatan selesai.

Hal ini disebut bertentangan dengan peraturan soal petunjuk teknis penyaluran bantuan pemerintah.

Baca Juga: Ayahnya Hampir Sebulan Dipenjara, Zaskia Sungkar dan Shireen Belum Sekalipun Membesuk

Sebab dalam peraturan tersebut, khususnya bagian bab III dijelaskan bahwa penerima bantuan pemerintah wajib menyampaikan laporan secara tertulis kepada Deputi Bidang Peningkatan Prestasi dan Olahraga, paling lambat 14 hari setelah pelaksanaan kegiatan rampung.

Diketahui pada 2017, Mark Sungkar mengajukan proposal kegiatan bertajuk 'Era Baru Triatlon Indonesia' ke Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) senilai Rp5,072 miliar.

Namun sisa uang Rp399,7 juta dari kegiatan tersebut diduga digunakan memperkaya diri sendiri dan segelintir pihak.

Baca Juga: Diam Seribu Bahasa Usai Mark Sungkar Terjerat Korupsi Senilai Rp 694 Juta, Shireen dan Zaskia Sungkar Kompak Posting Ayat Al-Quran Tanpa Komentari Kasus sang Ayah

Sehingga ditotal, kerugian keuangan negara atas tindakan itu sebesar Rp 694.900.000 sebagaimana laporan hasil audit BPKP.

Atas tuduhan tersebut Mark Sungkar kini berada di tahanan dan didakwa melanggar Pasal 2 Ayat (1) Jo Pasal 18 Ayat (1) huruf b Undang-undang (UU) Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi subsider Pasal 3 Jo Pasal 18 Ayat (1) huruf b UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi lebih subsider Pasal 9 Jo Pasal 18 Ayat (1) huruf b Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.

Dilansir dari YouTube The Sungkars Family pada Rabu (10/3/2021), dua putri Mark Sungkar angkat bicara.

Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar menyebut kejadian ini merupakan cobaan dari Sang Ilahi.

Baca Juga: Mark Sungkar Terjerat Kasus Korupsi hingga Didakwa Rugikan Negara Rp694 Juta, Teuku Wisnu Tetiba Unggah Kalimat Bijak: Walaupun Hidup 1000 Tahun Kalau Tak Sembahyang Apa Gunanya?

"Awal pasti kaget, sedih, cuman balik lagi yang penting kita lebih tahu papah seperti apa. Kita tahu betul ayah kita gak pernah melakukan hal itu (yang dituduhkan)," tutur Zaskia Sungkar dikutip TribunJakarta.com.

Lanjutnya, Zaskia Sungkar mengungkap sang ayah merupakan sosok yang paling anti dalam hal korupsi.

"Beliau orang yang paling anti sama hal itu yang lagi difitnah ke beliau. Sebagai anak kita akan terus mensupport walau sekarang semua orang lagi melihat sepihak aja. Kebenaran akan terungkap," sambungnya.

Baca Juga: Mantan Suaminya Telan Pil Pahit Didakwa Rugikan Negara Rp 690 Juta, Ibunda Shireen Sungkar Asyik Pamer Foto Bareng Suami Bule Barunya hingga Impikan Pergi ke Tempat Ini: Kangen ...

Zaskia Sungkar lantas bercerita soal kasus yang sedang dihadapi sang ayah hingga mengungkap Mark Sungkar merupakan sosok yang paling anti dalam hal korupsi.

Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar merasa sedih karena banyak orang yang hanya melihat kasus sang ayah dari satu sisi saja.

Meski begitu, Shireen Sungkar menyebut fitnah yang sedang dijalani sang ayah merupakan sebuah ujian.

Baca Juga: Tiada Angin Tiada Hujan Terseret Kasus Hukum Usai Tinggalkan Gemerlap Dunia Hiburan, Mark Sungkar Didakwa Rugikan Negara Rp 694 Juta Gegara Buat Laporan Fiktif Pelatnas Asian Games 2018

Zaskia Sungkar menyinggung soal uang Rp 300 juta yang dituduhkan kepada Mark Sungkar karena menurutnya sang ayah masih bisa mendapatkan uang tersebut dari hasil kerja kerasnya ataupun anak-anaknya.

"Kita syok banget uang Rp 300 juta, kayak, maaf banget nih maksudnya uang segitu bukan satu hal yang susah untuk dicari buat kita yang halal. Kenapa harus yang haram? Gak ada niatan," tutur Zaskia Sungkar.

Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar mengira tak ada masalah setelah uang tersebut dikembalikan, namun keduanya kaget saat kasus ini mencuat.

"Papah berpikir udah selesai, orang udah dikembalikan. Makanya pas difitnah segitu, kita bingung, gak ada untungnya papah ngambil segitu. Gak mungkin papah memperkaya diri sendiri dengan segitu," ucap istri Irwansyah.

Baca Juga: Tiada Angin Tiada Hujan Terseret Kasus Hukum Usai Tinggalkan Gemerlap Dunia Hiburan, Mark Sungkar Didakwa Rugikan Negara Rp 694 Juta Gegara Buat Laporan Fiktif Pelatnas Asian Games 2018

Meski sang ayah sedang menghadapi suatu kasus, Shireen Sungkar dan Zaskia Sungkar mengungkap alasan mereka tetap terlihat santai.

"Aku yakin papah gak kayak gitu, itu bikin aku tenang. Hukum di akhirat itu lebih parah gak ada apa-apa dibanding hukum dunia. Seengganya aku lega, alhamdulilah papah gak lakuin sesuatu yang akan beratkan dia di akhirat,"

"Jadi yaudah biar Allah yang bukain mudah-mudahan hati orang-orang yang fitnah atau gak suka sama papah dilembutkan hatinya," ucap Shireen Sungkar.

Baca Juga: Cintanya pada sang Istri yang 45 Tahun Lebih Muda Sempat Ditentang Sana-sini, Mark Sungkar Ungkap Alasannya Kepincut Mantan Sekretarisnya Itu: Kecerdasannya Membuat Saya Tertarik

Sementara dijelaskan kuasa hukum Mark Sungkar, Fahri Bachmid, kliennya sangat menghargai proses hukum yang berlaku.

"Beliau sangat kooperatif, mempercayakan semua hal kepada kekuasaan kehakiman karena saat ini sudah di pengadilan. Beliau yakin sungguh kebenaran nanti akan muncul, kita berharap dalam proses persidangan hakim akan menemukan kebenaran yang sesungguhnya," tuturnya.

Sementara itu, Shireen Sungkar mengungkap cerita sang ayah selama di tahanan yang malah membuatnya terharu lantaran sempat memberi pesan tak ingin membuat anak-anaknya khawatir.

Baca Juga: Dipersunting Ayah Zaskia Sungkar yang 45 Tahun Lebih Tua, Istri Muda Mark Sungkar Ternyata Sempat Ngaku Malu hingga Kepingin Pulang ke Rumah Orang Tuanya Gegara Hal Ini : Kok Gini Amat Ya

"Aku sedih, banget. Tapi aku inget, Allah gak akan ngasih ujian di atas kemampuan hambanya. Papah selalu nyampein hal-hal yang membuat kita lebih tenang, itu namanya menurut aku pengorbanan orang tua sesusah apapun kondisinya gak mau bikin anaknya terpuruk," ucap Shireen Sungkar.

Masih kata Shireen Sungkar, Mark Sungkar selalu mengungkap hal yang bernada positif setiap seseorang membesuknya di tahanan.

"Papah tuh nutupin banget, tolong sampein ke anak-anaknya, papah itu gak kenapa-kenapa, sehat, masih banyak yang bisa disyukuri," cerita Shireen Sungkar.

"Masya Allah, emang Allah gak pernah salah ngasih ujian ke hambanya di orang yang tepat. Karena gak semua orang kuat," sambungnya.

Baca Juga: Selama ini Terlihat Akur dan Kompak dalam Berbagai Kesempatan, Zaskia Sungkar Sempat Makan Hati Gegara Selalu Dibandingkan dengan Sang Adik hingga Sempat Frustasi dan Tak Mau Ikut Acara Keluarga!

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Zaskia & Shireen Sungkar Yakin Mark Sungkar Bersih dari Korupsi: Tak Ada Untungnya Papa Ngambil

(*)