Find Us On Social Media :

9 Makanan untuk Cegah Radang Sendi, Nomor 6 Bisa Untuk Menaikkan Libido Seksual

By Alfa Pratama, Minggu, 30 Juli 2017 | 19:09 WIB

Radang sendi juga bisa disebabkan tingginya kadar asam urat karena konsumsi makanan yang tinggi akan purin.

Minyak zaitun murni diketahui mengandung senyawa ibuprofen yang biasa digunakan sebagai obat antinyeri .

Selain itu minyak zaitun mengandung juga oleocanthal, yang memiliki efek serupa dengan golongan obat anti radang non steroid.

Baca : 5 Berita Terpopuler, Kisah Pejalan Kaki Setibanya Mekah Hingga Curahan Hati Shandy Aulia yang Beda Agama Dengan Ayahnya

6. Rempah-rempah

Jahe dan kunyit mengandung komponen kurkumin, yang dapat menghambat enzim dan protein pemicu radang.

Cengkeh mengandung zat eugenol yang bersifat anti radang.

Menggoreng atau membakar beberapa jenis makanan tersebut dapat mengurangi nutrisinya.

Sajikan dengan cara yang tetap menjaga kualitas alami makanan tersebut, tetap higienis, dan tidak berlebihan agar dapat memperoleh manfaat yang maksimal.

Tapi hati-hati, terlalu banyak jahe dapat menyebabkan pengenceran darah, yang bisa berbahaya jika kamu meminum  obat-obatan tertentu.

Jadi batasi konsumsi jahe seperlunya saja.

Konsumsi kunyit telah terbukti dapat meningkatkan hasrat seksual.

" >

7. Teh hijau

Antioksidan polifenol yang terkandung di dalam teh hijau diyakini dapat mengurangi peradangan sendi dan memperlambat kerusakan tulang rawan.

Selain itu, antioksidan EGCG (epigallocatechin-3-gallate) juga dapat menghambat produksi molekul penyebab kerusakan sendi pada kasus rheumatoid arthritis.

8. Kacang-kacangan

Berat badan berlebih merupakan salah satu pemicu radang sendi. Konsumsi kacang dapat membantu menurunkan berat badan, karena kaya akan serat, protein, kalsium, magnesium, seng, vitamin E.

Alpha linoleic acid (ALA) di dalamnya juga membantu menguatkan sistem imun tubuh.

" >

9. Biji-bijian

Banyak manfaat kesehatan dari biji-bijian.

Diet yang kaya biji-bijian juga telah dikaitkan dengan pengendalian berat badan yang lebih baik, yang dapat membantu mengurangi rasa sakit dan gejala RA.

Kamu bisa mengganti roti putih ke roti 100 persen gandum atau santap semangkuk oatmeal untuk sarapan. (*)